Tekun dan Fokus, Kunci Berlian Koleksi Banyak Prestasi di Bidang Biologi

Semua pelajaran yang diberikan di sekolah sama, tidak ada mata pelajaran yang susah dan tidak ada pula mata pelajaran yang mudah. Susah maupun mudah adalah relatif, bergantung pada itu sendiri mau belajar atau tidak. Pelajaran terkenal sebagai pelajaran yang susah baik Fisika, Kimia, Biologi, maupun matematika. Berikut merupakan hasil wawancara Dian Rahmatullah dengan Berlian salah satu siswa SMA Nuris Jember yang terkenal dengan kepandaiannya di bidang Biologi serta segudang prestasinya.

Bagaimana persepsi Anda tentang pelajaran Biologi?

Biologi bukan merupakan pelajaran IPA yang susah. Biologi merupakan salah satu pelajaran IPA yang memiliki banyak manfaat. Kehidupan kita tidak dapat dilepaskan dari ilmu Biologi. Melalui Biologi, nikmat yang Allah berikan akan semakin terasa sebab kedekatan dengan alam dengan kita akan semakin terasa. Selain itu, Biologi mengajari untuk selalu bersyukur terhadap nikmat Allah SWT.

Bagaimana trik yang digunakan untuk menghafal beberapa istilah ilmiah dalam Biologi?

Pada dasarnya triknya hanya satu, yaitu fokus. Dalam hal ini adalah fokus untuk menghafal istilah-istilah ilmiah di saat-saat tertentu. Misalnya ketika akan tidur malam, ketika di kamar mandi, dan lain-lain. Tidak hanya menghafal saja,tetapi juga memahami, karena kalau hanya menghafal saja aka cepat lupa. Selain itu, sering berlatih soal-soal Biologi sendiri tanpa adanya perintah dari guru untuk mengetahui kemampuan.

Anda pernah menjuarai lomba apa saja?

Juara 2 Olimpiade Biologi Science Day VII FMIPA Universitas Jember tingkat Jawa Timur, juara 2 Olimpiade Biologi Semarak 36 Bina Sekolah di Universitas Muhammadiyah tingkat Jawa Timur, juara 3 Olimpiade Biologi Science Day VII FMIPA Universitas Jember tingkat Jawa Bali, dan juara 1 OBI tingkat nasional di UIN Maulana Malik Ibrahim.

Bagaimana tingkat kepuasaan Anda terhadap capaian prestasi saat ini?

Saya belum puas dengan prestasi yang sudah saya capai. Justru menjadi motivasi bagi saya untk selalu belajar dan terus belajar di bidang Biologi. Usaha keras harus tetap saya lakukan untuk selalu menjadi siswa berprestasi.

Bagaimana harapan Anda terhadap prestasi SMA Nuris di bidang Biologi ke depannya?

Saya ingin sekali Nuris memiliki  generasi-generasi yang handal di bidang Biologi. Apalagi M-Sains selalu memfasilitasi siswanya untuk berprestasi. tidak ada siswa yang bodoh, semua siswa pandai. Yang membedakan hanyalah ketekunan saja.(Red/Dian)

Related Post