Raih Juara Olimpiade Matematika di Ajang JSO Tingkat Provinsi, Prestasi Keren Pelajar MTs Unggulan Nuris

Bermental Juara, Buah Ketekunan dalam Belajar dan Memanfatkan Waktu Luang di Pesantren

Pesantren Nuris – M. Mujib Abdur mengharumkan almamater MTs Unggulan Nuris melalui capaian prestasinya dalam bidang akademik. Pasalnya, ia merebut juara harapan 3 olimpiade matematika tingkat provinsi dalam ajang Jenius Science Olympiad (JSO) yang diselenggarakan oleh Jenus Sains Indonesia pada 30 Juli 2022 dan diumumkan pada 31 Juli 2022.

Pelajar yang kini duduk di kelas IX D MTs Unggulan Nuris tersebut dikenal bermental juara setiap mengikuti perlombaan bidang matematika. Prestasi yang kini ia raih merupakan pencapaian luar biasa setelah berjibaku dalam kompetisi yang berlangsung secara daring pada akhir bulan lalu.

“Senang dan pasti bangga juga bisa meraih juara olimpiade matematika. Semoga prestasi ini membawa barokah ilmu dan saya terus semangat meraih prestasi lainnya.” Ujar Mujib, saat diwawancara oleh tim reportase pesantrennuris.net.

(baca juga: Tim Futsal SMP dan MTs Unggulan Nuris Juara 2 Turnamen Futsal Tingkat Kabupaten)

Remaja yang dikenal tekun tersebut merupakan salah satu anggota aktif ekstrakurikuler MSains bidang matematika. Melalui pembinaan dan pendampingan ekskul tersebut, ia mendapatkan pendalaman materi bersama guru yang profesional. Tak heran, di setiap kompetisi yang diikutinya nyaris selalu meraih juara.

Ning Hasanatul Kholidia, Kepala MTs Unggulan Nuris menyatakan, “Saya memberikan apresiasi yang tinggi untuk anak didik kami yang bersemangat berprestasi. Sekarang sudah zamannya seorang santri mampu menguasai sains selain ilmu agama. Ini menjadi salah satu ikhtiar kami, semoga semakin ditingkatkan lagi.”

“Meski kami berada dalam lingkup pesantren dengan program unggulan bidang tahfizul Quran dan kitab kuning, tetapi kami juga tak menutup mata terhadap perkembangan sains. Ini menjadi salah satu bukti betapa program kami di MTs Unggulan Nuris dapat berjalan sukses.” Imbuhnya.[AF.Red]     

Related Post