Siswi MA Unggulan Nuris Juara 1 Cipta dan Baca Puisi, Suarakan Kompleksitas dan Paradoks Negeri

Terinspirasi dari Bacaan dan Realitas yang Dirasakan dalam Keseharian, Puisi Karya Octa dapat Pujian Dewan Juri

Pesantren Nuris – Octavia Safina Fitri betul-betul menjelma siswa andalan dalam setiap perlombaan baca puisi. Siswi kelas XII PK 2 MA Unggulan Nuris tersebut membanggakan almamaternya usai meraih juara 1 lomba cipta dan baca puisi yang diselenggarakan oleh Forum Anak Jember (FAJ) pada hari Rabu, 16 September 2020 kemarin.

Perlombaan yang dilaksanakan dalam dua babak ini terbilang meriah dan kompetitif. Ada sekitar 61 video instagram Tv (IG TV) yang terkirim melalui akun IG peserta masing-masing ikut terlibat dalam kompetisi ini. Puluhan peserta tersebut membacakan puisi yang diciptakannya dengan tema “Kemerdekaan”.

Panitia dari FAJ yang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Jember yakni, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana ini melaksanakan lomba cipta dan baca puisi secara virtual pada babak penyisihan. Dari puluhan peserta tersebut, dewan juri yang diketuai oleh Imam Suligi menentukan 5 peserta terbaik untuk maju ke babak final.

(baca juga: Juara 2 Baca Puisi Tingkat Nasional di UNESA, Siswa MA Unggulan Nuris ini Membanggakan)

Tepat pada hari Senin, 14 September 2020, panitia FAJ mengumumkan 5 peserta terbaik melalui akun instagram @forumanakjember sekaligus mengundang peserta untuk tampil secara langsung di aula kantor DP3AKB Jember. Mereka yang lolos yakni, Octavia Safina Fitri (MA Unggulan Nuris), Cahyaning Carinda (SMAN 1 Jember), Ajeng Susanto (SMAN Kalisat), Locita Widiastuti (SMP Katolik St. Petrus Jember), dan Luyzha Dita (SMAN 2 Tanggul Jember).

Octavia Safina Fitri menghentak gedung aula dengan membacakan puisi karangannya berjudul “Merdeka”. Usai membacakan puisinya, Octa mendapat apresiasi dari tiga dewan juri baik dari segi tekstual karya puisi yang kritis dalam mengeksplorasi tema kemeredakaan maupun cara baca puisi tang begitu menggugah.

“Alhamdulillah tidak menyangka bisa juara 1 pada lomba ini. Pasalnya, persiapan mengarang puisi ini hanya sehari dan langsung membuat video dengan menggunakan telepon genggam guru pembina. Bahkan saat ditanyai dewan juri usai membaca puisi saat final, saya bisa mejawab dengan lancar.” Tutur Octa.

Sebagai hadiah pemenang lomba ini, Octavia Safina Fitri mendapat piagam, piala, dan uang pembinaan sebesar Rp200.000,00. Peraih juara 2 lomba ini adalah Luyzha Dita dari SMAN 2 Tanggul Jember. Sementara itu peraih juara 3 adalah Cahyaning Carinda dari SMAN 1 Jember, juara harapan 1 adalah Ajeng Susanto dari SMAN Kalisat, dan Locita Widiastuti dari SMP Katolik St. Petrus sebagai harapan 2.[AF.Red]

Octavia Safina Fitri (nomor 2 dari kanan) bersama para pemenang dan dewan juri
Related Post