Barokah Bulan Muharram, Dua Siswa MTs Ungulan Nuris Jember Sumbangkan Piala Pidato Bahasa Indonesia dan Bahasa Arab
Pesantren Nuris – Tahun baru Islam atau dikenal dengan bulan Muharram 1444 H tak dilewatkan begitu saja. Dua prestasi gemilang tingkat kabupaten dipersembahkan oleh dua siswa MTs Unggulan Nuris yakni, cabang pidato bahasa Indonesia dan pidato bahasa Arab.
Kedua siswa MTs Unggulan Nuris tersebut yakni, Lailatul Janah (kelas IX I ) Juara Harapan1 Pidato Bahasa Indonesia; dan Hadsiq Humaidy (kelas IX E) Juara 1 Pidato Bahasa Arab. Atas capaian prestasi mereka, sontak membanggakan almamater tercinta yang kini dipimpin oleh Ning Hasanatul Khalidia tersebut.
Hadsiq Humaidy, memberikan komentar, “Alhamdulillah terima kasih kepada para ustaz yang telah melatih dan mendampingi saya mulai latihan sampai lomba ini. Ini rezeki adri Allah sehingga diberi kesempatan juara 1, semoga membawa baroka, amin.”
(baca juga: Tim Futsal SMP dan MTs Unggulan Nuris Juara 2 Turnamen Futsal Tingkat Kabupaten)
Pencapaian prestasi di Bulan Muharram 1444 H ini menjadi suatu prestasi yang membawa aura positif bagi lembaga MTs Unggulan Nuris. Bersamaan dengan tahun pelajaran 2022/2023 yang juga baru dimulai ini, para siswa langsung bersemangat berprestasi.
Ning Hasanatul Khalidia mengungkapkan, “Luar biasa anak didik kami tancap gas meraih prestasi. Salut kepada para ustaz dan ustazah yang tak kenal lelah mencetak mereka menjadi anak yang berprestasi. Semoga lebih banyak anak didik kita lagi meraih prestasi.”[AF.Red]