Sejak Nyantri Bertekad Kuasai Bahasa Asing agar Mampu Berbaur secara Global
Pesantren Nuris – Santri mampu menguasai bahasa asing seperti bahasa Inggris dewasa ini tak lagi mengagetkan. Pasalnya, berbagai pondok pesantren telah terbuka dalam memuat kurikulum pembelajaran dengan menggunakan bahasa dunia tersebut.
Seperti salah satu siswa cerdas MA Unggulan Nuris kelas X IPA 1 ini, Raihan Akram Firdaus, yang sudah seperti langganan dalam meraih prestasi dalam bidang olimpiade bahasa Inggris. Yang terkini, ia memperoleh medali emas tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Pusat Kejuaraan Sains Nasional (Puskanas) di bawah naungan Yayasan Berlian Hati Mulia, Medan, Sumatera Utara.
Perlombaan yang bertajuk Kompetisi Sains Nasional-Puskanas (KSN-P) ini diselenggarakan secara daring pada 18 Desember 2022 lalu. Raihan, sapaan akrab siswa yang masih duduk di kelas X tersebut mampu mengerjakan soal kompetisi dalam durasi terbatas sehingga bersaing dengan ratusan peserta lainnya se-Indonesia.
(baca juga: Sukses Raih Juara 3 Kaligrafi Kontemporer se-Tapal Kuda, Siswa MA Unggulan Nuris Tambah Koleksi Piala di akhir Tahun)
“Ya senang sekali Alhamdulillah bisa meraih medali emas. Mumpung waktu liburan sekolah, saya manfaatkan untuk terus belajar dan bersyukur bisa meraih prestasi. Sebelum-sebelumnya ya macam-macam dapat medali perak juga sih.” Tukas Raihan, pelajar asal Jombang Jember ini.
Menjadi pelajaran yang ia sukai, Raihan mantap nyantri di Pesantren Nuris Jember sebab dukungan dan tenaga pengajar di MA Unggulan Nuris yang representatif dalam bahasa Inggris. Tak heran, ia juga terpilih sebagai siswa dalam program khusus Cambridge Class Programme di MA Unggulan Nuris. Di kelas tersebut, ia semakin leluasa mengasah potensinya.
Tak heran berbagai kejuaraan bidang bahasa Inggris, Raihan dan teman-teman lainnya mampu unjuk prestasi baik tingkat provinsi maupun nasional. Ia berharap dengan potensinya ini tak bikin minder saat bergaul secara global dengan banyak orang di luar negeri.[AF.Red]