Kuliah Hukum Tata Negara, Santri Cerpenis dan Berprestasi ini Memulai Tantangan Baru

Mantap Mewujudkan Impian jadi Seorang Penulis meski Kini Kuliah di Jurusan Hukum Tata Negara

Pesantren Nuris – Semakin dewasa tantangan hidup semakin banyak, terutama dengan pilihan hidup yang terkadang tak selalu bersama dengan keinginan. Niat hati kuliah di jurusan Sastra Indonesia sebagai wujud memulai mengejar cita-cita, namun kenyataannya, alumni Nuris ini malah harus menjalani kuliah pada Jurusan Hukum Tata Negara.

Iffah Nurul Hidayah, lulusan MA Unggulan Nuris, jurusan IPA, tahun 2022 ini dikenal dengan talentanya sebagai cerpenis berprestasi. Berbagai ajang dan prestasi telah direngkuhnya mulai tingkat kabupaten hingga nasional. Berangkat dari talentanya itu, ia semula mantap menjalani studi sarjana di Jurusan Sastra Indonesia, tetapi ada beberapa hal yang harus ia pasrahkan saat harus menjalani kuliah di Jurusan Hukum Tata Negara (HTN) di UIN KH. Achmad Siddiq (KHas) Jember.

“Ya, awalnya pengen di Sastra Indonesia, meneruskan cita-cita jadi seorang penulis. Tetapi restu orang tua menghendaki saya untuk kuliah di UIN Khas Jember pada jurusan  HTN ini. Saya jalani saja meski sebenarnya memang perlu menata hati untuk lebih semangat, mungkin kelak bisa jadi penulis yang mahir mengulas soal hukum dan politik.” Tutur gadis kelahiran Jember,  25 Februari 2004 ini.

(baca juga: Mengidolakan Habib Jakfar hingga Lolos Jalur Prestasi di Kampus UIN Sunana Ampel Surabaya)

Gadis asal Rambipuji, Jember ini merasa apa yang didapatkan sejak nyantri di Pesantren Nuris Jember masih perlu diasah lagi, terutama terkait bakatnya dalam menulis cerpen. Sebagai bukti bakatnya yang luar biasa dalam dunia cerpen, ia pernah terpilih sebagai penulis nasional favorit yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Ia juga pernah maraih juara 1 cerpen tingkat nasional di PP. Salafiyah Sukorejo Situbondo.

Sementara ini buku cerpennya belum terbit, tetapi buku kumpulan puisi berjudul Sebilah Narasi di Sebalik Puisi telah terbit pada bulan Januari 2023 lalu. Iffah, sapaan akrabnya terbilang santri produktif sebab banyak karya sastra yang telah ia tulis baik terbit di majalah pesantren maupun media online. Kini ia berharap terus menjaga asanya untuk tetap berkarya dan bermanfaat.[AF.Red]

Nama                    : Iffah Nurul Hidayah
Lembaga              : MTs Unggulan Nuris tahun 2019; MA Unggulan Nuris Jurusan IPA tahun 2022
Kuliah                   : UIN Khas Jember, Jurusan Hukum Tata Negara

Related Post