Jago Matematika dan Berprestasi Tingkat Nasional, Alumni Nuris ini Sukses Raih Gelar Sarjana

Ingin Kembali Mengabdi di Almamater Pesantren Nuris Jember, Ubah Citra Matematika Sulit Jadi Menyenangkan

Pesantren Nuris – Menyukai dunia hitung-hitungan atau ilmu matematika sejak nyantri di Pesantren Nuris Jember, santriwati ini cukup dikenal karena prestasinya. Tak heran, saat studi sarjana sekalipun ia mantap mendalami bidang tersebut di kampus yang juga berbasis pesantren di Probolinggo, Universitas Nurul Jadid (UNUJA), Paiton.

Nurul Faiqoh, lulusan MTs Unggulan Nuris tahun 2016 dan MA Unggulan Nuris, Jurusan IPA, tahun 2019 ini tercatat sebagai mahasiswa yang telah tuntas menyelesaikan studi sarjana, Jurusan Pendidikan Matematika di UNUJA pada tahun 2023 ini.

Gadis asal Sumbersari, Jember ini sukses merengkuh gelar sarjana pendidikan usai merampungkan skripsi berjudul “Penerapan Pewarnaan Graf dalam Penyusunan Jadwal Pelajaran di MAN 1 Probolinggo”. Hebatnya lagi, IPK yang dicapainya sangat membanggakan yakni, 3,82.

“Selain suka sekali dengan matematika yang berbau angka-angka mulai dari kecil. Saya berkeinginan sekali ingin mengubah pola pikir anak-anak yang mereka bilang matematika itu menyeramkan, sulit sekali, gurunya killer menjadi cinta dengan matematika karena matematika itu sangat mudah selagi kita belajar dan usaha.” Ungkap pemudi kelahiran Jember, 21 Agustus 2001.

(baca juga: Hafiz Lulusan MA Unggulan Nuris Kuliah di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang)

Bagi Nurul Faiqoh, pesantren merupakan bagian kehidupan yang banyak memberikan pengalaman yang mengesankan. Tak hanya itu, ia yakin banyak keberkahan atas ilmu dan pengabdian yang ia lakukan selama ini. Bahkan, ia kini diamanahi sebagai Kepala Lembaga I’dadiyah Wilayah Al-Hasyimiyah Pondok Pesantren Nurul Jadid.

Berada di pesantren sejak MTs hingga berstatus mahasiswa, banyak suka duka yang ia rasakan mulai terbatasnya akses internet dan kesibukan sebagai santri, tenaga pengajar hingga status mahasiswa. Akan tetapi tak ada keluh yang ia tuturkan selain rasa bangga dapat berkhidmah di pesantren.

Menjadi hal yang luar biasa, bulan Maret 2023 kemarin ia masih menyempatkan diri mengukir prestasi cemerlang dengan berhasil memborong dua kejuaraan sekaligus. Ia meraih juara III bidang Fisika Tingkat Universitas Nurul Jadid dan Juara Haparan III lomba pemodelan matematika tingkat nasional yang diadakan oleh Universitas Mulamarwan, Kalimantan Timur.

Ia berharap kelak dapat mengabdikan diri di almamater Pesantren Nuris Jember sebagai tenaga pengajar. Ia ingin mengerahkan segala pengalaman dan keilmuan yang dimiliki untuk membangkitkan semangat para santri untuk mempelajari matematika.[AF.Red]

Nama                    : Nurul Faiqoh
Lembaga              : MA Unggulan Nuris, Jurusan IPA, tahun 2019
Kuliah                   : Universitas Nurul Jadid, Pendidikan Matematika

Related Post