Sukses Membantu ABK Meningkatkan Akademik dan Sosial, Usai Sarjana Balik Berkhidmah ke Pesantren

Keseruan Belajar Psikodiagnostik, Memahami Karakter dan Langkah Memunculkan Kompetensi Positif

Pesantren Nuris – Belajar bukan sekadar mengejar gelar dan agar mudah mendapatkan pekerjaan yang sepadan, melainkan soal passion dan keinginan yang mendalam agar dapat dijadikan lantaran manfaat baik bagi pribadi maupun orang lain. Seperti alumni Nuris yang satu ini, baginya sukses sarjana juga diharapkan disertakan ilmu yang berkah.

Siti Hofifatul Azizah, lulusan SMA Nuris Jember, Jurusan IPA, tahun 2019 ini dengan mantap menjalani studi sarjana di UIN KH. Achmad Siddiq (Khas) Jember pada Jurusan Psikologi Islam. Motivasi saya memilih jurusan psikologi Islam Agar dapat mempelajari tentang bagaimana pikiran dan perilaku manusia yang sesungguhnya.” Ungkap Hofifah, sapaan akrabnya.

Ia menambahkan, “Saya ingin membantu setidaknya sebagai pendengar dan sedikit meringankan beban pikir orang-orang yang membutuhkan support dan tempat menyampaikan berbagai macam emosi, sehingga nanti mereka mendapatkan setidaknya sedikit ketenangan untuk mengenal diri sendiri dan menemukan solusi bagi dirinya sendiri.”

Berbagai proses kuliah pun dijalani dengan suka cita. Sampai pada akhirnya, santriwati kelahiran Jember, 18 Juni 2000 tersebut menjalani berbagai praktik mulai di kampus hingga luar kampus. Ia menuturkan, “Pengalaman yang menarik menurut saya ketika mendapatkan mata kuliah psikodiagnostik dimana kita roleply sebagai observer dalam pelaksanaan tes psikologi.”

(baca juga: Lulusan Pertama Perbankan Syariah UIN Khas Jember, Kini Mengajar di Sekolah Kejuruan)

“Nah, di situ kita bisa tahu bagaimana cara mengaplikasikan alat ukur psikologi terhadap klien dan kita dapat mengetahui berbagai macam karakter sesuai dengan hasil tes psikologi. Melalui hasil analisis tes ini, kita bisa ambil langkah untuk mengatasi hal-hal yang dianggap perlu dibenahi.” Tambahnya.

Bahkan, pengalaman yang berharga juga ia dapatkan saat menjalani PPL di salah satu lembaga di Kabupaten Banyuwangi tepatnya Kecamatan Genteng, yaitu Ma’had SMP ALAM Banyuwangi Islamic School. Selama kurang lebih 2 bulan di sana, Hofifah yang ditugaskan sebagai pendamping merasa bersyukur dapat membantu peningkatan akademik dan sosial ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) tersebut.

Hingga akhirnya ia pun menuntaskan sidang skripsi berjudul “Hubungan Kecerdasan Spiritual dengan Kecerdasan Emosional Remaja SMP Argopuro 2 Suci Panti” pada Jumat, 14 Juni 2024 lalu di hadapan para dosen penguji. Ia pun dinyataka lulus dengan membanggakan dengan skor IPK 3,65.

“Saya ingin kembali pada pondok tercinta NURIS Untuk mengabdi, selain mengabdi saya juga ingin merintis bisnis sebagai modal masa depan dan yang paling saya inginkan bisa membantu meringankan beban orang tua juga membahagiakan mereka.’ tutupnya.[AF.Red]

Nama                    : Siti Hofifatul Azizah
TTL                         : Jember, 18 Juli 2000
Lembaga              : SMA Nuris Jember, Jurusan IPA, tahun 2019
Kuliah                   : UIN Khas Jember, Jurusan Psikologi Islam

 

Related Post