Terinspirasi B.J. Habibi, Alumni SMK ini Calon Penggerak Pendidikan Cemerlang

Siap Mengabdi untuk Pendidikan Indonesia  

Pesantren Nuris – Lidia Fatimatus Zahro, gadis asal Bondowoso merupakan alumni SMK Nuris Jember, lulusan tahun 2023. Saat ini, ia telah menyandang almamater sebagai mahasiswa di UINKHAS Jember, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Pendidikan, Jurusan Pendidikan Agama Islam.

Gadis kelahiran kota Tape ini sangat bersyukur bisa lolos jalur UM-PTKIN dan resmi menjadi mahasiswa Universitas Islam Negeri Kiai Haji Ahmad Siddiq Jember. Ia sangat senang lolos seleksi di jurusan yang ia minati. Lidia berharap kelak lulus nanti menjadi wisudawan yang memperoleh IPK yang memuaskan.

“Harapan saya ingin menjadi seorang yang bermanfaat bagi banyak orang, dan menjadi wisudawan terbaik dengan IPK yang memuaskan di kampus UIN Khas Jember”

Mulanya Lidia tidak percaya diri dengan jurusan yang dipilihnya. Hal itu disebabkan karena pilihan tersebut atas kehendak orang tuanya. Dengan modal keyakinan “ridlollahi fii ridlol walidayni”, Lidia mantap memilih jurusan tersebut disertai niat belajar memahami ilmu agama dan pendidikan.

“Alasan pertama saya Karna kemauan orang tua, dan seiringnya waktu alasan itu berubah menjadi ingin lebih memahami tentang keagamaan dan ilmu keguruan”

Lidia mengidolakan sosok inspiratif, B.J. Habibi. Bagi Lidia, presiden ketiga tersebut memotivasi Lidia untuk semangat menjadi orang yang sukses berkarir di bidang pendidikan. Selain itu, gadis yang memiliki hobi membaca dan menulis ini memiliki keinginan untuk menjadikan bangsa Indonesia yang berwawasan luas serta good attitude.

“Berkarir dalam bidang pendidikan, pandangan saya ingin menjadi seorang pendidik (guru/dosen) yang bisa memotivasi serta membentuk generasi penerus bangsa yang ber-attitude dan berwawasan lebih luas”

Lidia juga menyampaikan kesannya yang luar biasa selama menjadi santri di pesantren Nuris Jember “Amazing! Satu kata yang bisa mewakili kesan saya selama mondok dan bersekolah di Nurul Islam Jember. Pondok yang identik dengan warna hijau muda dan tuanya, yang tak lain berbentuk sebuah kompleks yang mempunyai seribu bahkan berjuta kisah. Selama 3 tahun saya mondok dan bersekolah di Nurul Islam Jember, saya sangat bersyukur walaupun sempat berpikir mondok dan bersekolah di pesantren itu tidak enak karena jauh dari orang tua, kesepian dan punya teman baru, hal itu membuat saya ragu pada awalnya karena saya lebih cenderung, cuek, pendiam dan tidak menyukai keramaian.

Seiring berjalannya waktu semua hal itu memiliki daya tarik tersendiri. 3 tahun lamanya saya jalani dengan penuh ikhlas dan pada akhirnya saya tahu dan mengerti bahwa di balik semua pengalaman itu, ada hikmahnya, ada tercipta kesenangan dan perjuangan tersendiri, yang semoga nantinya menjadi batu bata pembangun keberhasilan di masa depan kelak. Pesan saya untuk pesantrenku, tetaplah berkembang dan terus bersinar with your manner dan membentuk generasi-generasi bangsa yang ber-attitude

Oleh karena itu, Lidia sangat yakin kelak ia akan menjadi seorang yang sukses, penggerak pendidikan bangsa Indonesia yang berwawasan luas serta good attitude. (INQ.Red)

Nama: Lidia Fatimatus Zahro

Alamat: Suger lor Maesan Bondowoso

TTL: Bondowoso, 15 Januari 2005

Hoby: Membaca dan menulis

Cita-cita: Menjadi seseorang yang sukses dalam berkarir.

Related Post