Berbakat Di Bidang Olahraga Karate, Santri ini Tetap Rendah Hati
Pesantren Nuris – Rindang Aliyan Hayran Pratama kembali sukses berprestasi di bidang olahraga karate. Kali ini, prestasinya lebih mentereng di kancah nasional sontak membanggakan almamater SMP Nuris Jember dan keluarga besar Pesantren Nuris Jember.
Pelajar SMP Nuris Jember yang duduk di kelas VIII A tersebut meraih juara 1 Kumite +55 KG SMP Putra Festival Lomba Karate Nasional dalam ajang Polije Open Karate Championship Direktur Cup XII Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Jember pada 07—08 September 2024 di GOR Perjuangan 45 Politeknik Negeri Jember.
Dengan tampil percaya diri, ia sukses melewati berbagai babak hingga tembus final dan juara meraih medali emas. Kesuksesan remaja berbakat emas ini menambah galeri prestasi SMP Nuris Jember di tahun pelajaran 2024/2025.
(baca juga: Rebut 2 Piala Pidato Bahasa Inggris, Prestasi Kece SMP Nuris Jember di Bulan Muharam 1446 H)
Suharto, selaku Wakil Kepala SMP Nuris Jember sekaligus Guru Olahraga menyatakan, “Kami sangat mengapresiasi perjuangan ananda Rindang dan dukungan penuh orang tua yang terus mendampingi hingga sukses berprestasi. Kami di SMP Nuris Jember terus mendukung dan mendoakan agar siswa tumbuh sesuai dengan bakat dan minat yang dimiliki.”
“Eksksul olahraga karate sebenarnya tidak ada di SMP Nuris Jember, tetapi kami memberikan ruang yang ketat dan tersistem jika ada anak didik kami yang berbakat serta mengetahui orang tua. Jadi di pesantren ada aturan tersendiri dan terus berkoordinasi secara intensif terkait anak-anak yang punya bakat olahraga lainnya.” Tambahnya.
Fleksibilitas dan dukungan tersistem di SMP Nuris Jember terhadap atlet karate membuat para santri punya ruang untuk berprestasi. Khusus Rindang sendiri, capaian ini bukan prestasi yang pertama di SMP Nuris Jember. Sebelumnya ia pernah menjuarai di ajang yang berbeda tingkat Jatim—Bali. Kali ini, ia semakin matang dengan menjuarai ajang nasional.[AF.Red]