Raih Dua Medali Bidang Karate Tingkat Nasional, Dua Siswa MI Unggulan Nuris Ini Luar Biasa

Madrasah Para Juara, Dua Siswa MI Unggulan Nuris Unjuk Talenta Bidang Olahraga Karate

Pesantren Nuris – Prestasi siswa MI Unggulan Nuris tak hanya berjubel di bidang akademik seperti jawara KSM kategori beregu tingkat nasional, tetapi ada juga yang sukses meraih juara nasional di bidang olahraga karate. Dua siswa MI Unggulan Nuris berbakat bernama Arsyifa Khairani Suganda dan M. Rayhan Saifi Ali S., telah membuktikannya.

Mereka sukses meraih medali emas dan perak pada cabang lomba berbeda dalam gelaran Polije Open Karate Championship Direktur Cup XII tahun 2024 tingkat nasional. Lomba cabang karate yang dilaksanakan pada 7—8 September 2024 lalu tersebut, Arsyifa Khairani Suganda sukses meraih juara 1 kategori SD 4—6 putri, M. Rayhan Saifi Ali S. meraih juara 2 kategori SD 1—3 putra.

Dengan percaya diri, dua siswa bertalenta luar biasa MI Unggulan Nuris ini bikin gedung perjuangan 45 Polije (Politeknik Negeri Jember) semakin heboh. Mereka mampu melewati berbagai tahapan perlombaan dengan baik hingga berhasil membawa medali prestasi dan piagam juara.

(baca juga: Juara 1 KSM Kategori Beregu Bidang Sosial Sains Terpadu, MI Unggulan Nuris Gebrak Ajang Nasional di Ternate)

“Alhamdulillah iya senang sekali bisa juara. Latihan karate didukung orang tua. Semoga bisa terus berprestasi dan mengharumkan lembaga.” Ungkap Arsyifa saat ditemui awak media pesantrennuris.net.

Torehan prestasi gemilang dua siswa MI Unggulan Nuris ini turut menambah catatan prestasi di kancah nasional di tahun pelajaran 2024/2025. Hal ini juga sekaligus menegaskan predikat MI Unggulan Nuris sebagai madrasah para juara dan banyak menyimpan talenta berprestasi di Kabupaten Jember.

Ning Dian, sapaan akrab Kepala MI Unggulan Nuris turut menyatakan rasa bangganya atas semangat berprestasi anak didiknya. “Alhamdulillah semoga semakin banyak berkahnya sebab anak didik kami bisa mengeluarkan bakat-bakat luar biasa baik secara akademik maupun nonakademik. Terima kasih para ustaz/ustazah dan doa orang tua yang selalu bersinergi dalam penggemblengan prestasi para siswa.”[AF.Red]

Related Post