Juara Baca Puisi Tingkat Kabupaten, Siswi SMA Nuris Jember Mengalahkan Ratusan Peserta

Juara Harapan 2 Baca Puisi Islami Tunjukkan Bakat di Bidang Seni

Pesantren Nuris – Nadina Salsabila adalah pelajar SMA Nuris Jember dari kelas X-1 yang memiliki bakat luar biasa. Pada bulan Juli lalu ia berhasil membawa pulang piala bergengsi yang diperebutkan ratusan peserta. Gadis yang akrab dipanggil Nadina ini berhasil meraih Juara 2 Harapan Baca Puisi Islami dalam ajang Lomba Bahana Muharram yang diselenggarakan  oleh Pemerintah Kabupaten Jember.

Nadina adalah alumni SMP Nuris Jember yang melanjutkan pendidikan di SMA Nuris Jember. Bakatnya muncul saat ia memberanikan diri mengikuti ekstakurikuler Pidato Bahasa Indonesia. Ia mengaku awalnya tidak berani berbicara di depan banyak orang, tetapi seiring berjalannya waktu akhirnya ia berani menunjukkan kemampuannya. “Saya kagum dengan orang-orang yang bisa berpidato atau MC. Saya ingin seperti mereka, namun saya ragu. Akhirnya saya memberanikan diri dan terus berlatih. Saya juga sering ikut lomba. Sering kalah juga dulu. Banyak pelajaran dan ilmu baru dari kegagalan saya waktu itu”, ungkapnya penuh haru.

Nadina adalah wakil ketua OSIS SMA Nuris Jember dan terkenal sebagai anak yang rajin dan sopan. Tak ayal, rapornya pun menunjukkan nilai-nilai yang luar biasa. Nadina termasuk siswi yang unggul di kelasnya. Hal ini membuktikan bahwa Nadina memiliki  tingkat kedisiplinan  yang tinggi dan pandai mengatur waktu.

(Baca juga: Afifara Maulidia, Siswi SMA Nuris Jember, Raih Juara 1 Syarhil Qur’an Putri “MTQ” dan Banggakan Sekolah)

Siswi teladan asli Jember ini mengaku bersyukur atas pencapaian yang telah berhasil ia raih. Ia mengungkapkan “Alhamdulillah tentunya saya sangat senang dan bangga. Saya juga  ingin membuktikan bahwa prinsip saya benar, yaitu usaha tidak akan mengkhianati hasil. Setiap manusia memiliki jatah gagalnya masing-masing. Kuncinya adalah jangan menyerah dan terus belajar”, kata Nadina.

Untuk mempersiapkan lomba baca puisi ini, Nadina meningkatkan kuantitas latihannya. Ia semakin rutin dalam berlatih dan didampingi oleh guru yang berkualitas dan ahli di bidangnya. Selain itu, Nadina juga diberikan fasilitas latihan yang memadai. Akhirnya, semua kerja kerasnya berhasil menorehkan prestasi fantastis dan membanggakan.

Prestasi yang diraih Nadina berhasil membuat bangga keluarga dan almamaternya, yakni SMA Nuris Jember. Keberhasilannya menjadi bukti bahwa dengan kerja keras dan doa, setiap orang dapat mencapai hal-hal luar biasa. Harapan Nadina ke depannya adalah ingin menjuarai lebih banyak lagi lomba-lomba yang berkaitan dengan pidato dan puisi.

Pihak sekolah berharap dengan pencapaian ini bisa memotivasi teman-teman di sekolah agar belajar lebih giat, bahkan bisa berprestasi. Dengan slogan SMA Nuris Jember Go Bright Future, lembaga pendidikan yang dipimpin oleh Gus Robith Qoshidi, Lc berharap terus melaju mengantarkan anak didik menggapai masa depan yang cerah. Berbagai program dan keterampilan terus dikembangkan untuk membekali para santri dalam meraih impian mereka di masa depan. [RY.Red]

Nama                          : Nadina Salsabila

Kelas                           : X-1

Lembaga                    : SMA Nuris Jember

Alamat                        : Ambulu, Jember

Prestasi                       :

  1. Juara 2 Pidato Bahasa Indonesia “Bahana Muharram 2024” tingkat Kabupaten diselenggarakan oleh Remas Baitul Amin Jember di SD Al Baitul Amien 01 Jember (Nadina Salsabila)_28 Juli 2024
  2. Juara Harapan 2 Baca Puisi Islami “Bahana Muharram 2024” tingkat Kabupaten diselenggarakan oleh Remas Baitul Amin Jember di SD Al Baitul Amien 01 Jember (Nadina Salsabila)_28 Juli 2024
Related Post