Memiliki Semangat Belajar Tinggi, Seimbangan Hobi, Agama, dan Pendidikan
Pesantren Nuris – Zahra Keisya Baskara, siswi kelas XII MIPA 2 di SMA Nuris Jember, telah menorehkan prestasi yang membanggakan dengan berhasil mengkhatamkan 8 kitab sekaligus. Siswi yang akrab disapa Zahra ini, dikenal memiliki semangat belajar yang tinggi. Di tengah kesibukannya bersekolah dan mempersiapkan diri untuk kuliah, ia tetap tekun mendalami ilmu agama, karena di Pesantren Nuris Jember, belajar ilmu agama adalah bagian dari keseharian. Zahra juga memiliki hobi make up dan bercita-cita menjadi Make Up Artist (MUA).
Adapun delapan kitab yang berhasil ditamatkannya adalah Tarbiyatus Shibyan, Taisyirul Khollaq, Aqidatul Awam, Hujjah NU, Safinatun Najah, Luqmatus Saighoh, Nahwu Dasar, dan Kailani. Sebuah pencapaian yang luar biasa, mengingat tantangan yang harus dihadapinya. Zahra mengakui bahwa rasa malas menjadi kendala terbesarnya saat menghafal.
“Kadang rasa malas itu datang, tapi saya selalu ingat tujuan saya. Saya ingin cepat menyelesaikan target hafalan ini,” ujar Zahra, yang berasal dari Jayapura Utara ini.
Motivasi terbesar Zahra adalah keinginannya untuk segera menyelesaikan target hafalannya. Ia ingin ilmu yang didapatkannya bermanfaat di kemudian hari. “Semoga ilmu yang saya dapatkan ini bisa menjadi bekal yang bermanfaat saat saya sudah keluar dari pondok nanti,” harapnya.
(Baca juga : Prestasi Luar Biasa! Siswi SMA Nuris Jember Khatam 8 Kitab, jadi Teladan Generasi Muda)
Zahra mengaku senang bisa mengkhatamkan kitab-kitab penting ini. Ia berharap, ilmu yang telah dipelajarinya dapat menjadi bekal yang berguna di masa depan. “Saya senang bisa menyelesaikan hafalan ini. Semoga ilmu ini bisa bermanfaat untuk saya dan orang lain,” pungkasnya.
Gus Robith Qoshidi selaku Kepala Sekolah SMA Nuris Jember dan Pengasuh Pesantren Nuris Jember menyampaikan ucapan selamat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Zahra atas pencapaiannya.
“Selamat kepada Zahra atas keberhasilannya mengkhatamkan 8 kitab. Ini adalah bagian penting dari sistem penjamin mutu di PP. Nurul Islam Jember. Diharapkan setiap santri mendapatkan bekal ilmu agama yang memadai melalui program kitab kuning, serta pengetahuan umum yang cukup melalui pendidikan formal,” ucap beliau.
Gus Robith juga berharap anak-anak dapat tumbuh menjadi sosok yang sholeh dan sholehah, berbakti kepada orang tua, serta memiliki akhlaq yang baik dan kemampuan untuk mengamalkan ajaran-ajaran agama yang dipelajari dari kitab kuning.
Pihak sekolah sangat menghargai dan bangga atas pencapaian yang diraih oleh Zahra. Mereka berharap, Zahra dapat terus mengembangkan diri dan ilmunya, serta menjadi inspirasi bagi siswa lainnya. Pihak sekolah juga berharap, ilmu yang telah dipelajari Zahra dapat menjadi bekal yang bermanfaat di kemudian hari. [ANF. Red]
Nama : Zahra Keisya Baskara
Kelas : XII MIPA 3
Alamat : Jayapura Utara
Lembaga : SMA Nuris Jember
Prestasi : Khatam 8 Kitab (Tarbiyatus Shibyan, Taisyirul Khollaq, Aqidatul Awam, Hujjah NU, Safinatun Najah, Luqmatus Saighoh, Nahwu Dasar, dan Kailani)