Raih Golden Ticket Teknik ITS, Siswa Berprestasi SMA Nuris Jember Berhasil Khatam Enam Kitab

Dedikasi Santri dalam Khatam Kitab dan Esai

Pesantren Nuris – Seorang santri bernama lengkap Muhammad Fahrur Rozi berhasil membuat bangga SMA Nuris Jember. Pasalnya, ia berhasil meraih beberapa kejuaraan olimpiade tingkat nasional dan mampu khatam enam kitab dengan baik. Tentu pencapaian ini akan dikenang SMA Nuris Jember sepanjang masa. Pemuda yang akrab disapa Fahrur ini dinyatakan lulus madrasah diniyah secara resmi pada wisuda kitab yang diadakan pada bulan Desember tahun 2024 lalu. Pencapaian ini tentu tidak lepas dari kerja keras dan semangat belajarnya yang tinggi.

Adapun enam kitab yang berhasil Fahrur selesaikan, antara lain: Tarbiyatus Shibyan, Kailani, Taqrib, Aqidatul ‘Awam, Luqmatus Saighoh, dan Jurumiyah. “Kesulitan terbesar yang saya hadapi adalah belajar disiplin dan mengatur waktu. Dari situlah pembelajaran yang sebenarnya”, ucap pemuda yang memiliki hobi berenang ini.

(Baca juga : Luar Biasa! Peraih Medali Olimpiade Biologi Siswi SMA Nuris Jember Sukses Khatam Sepuluh Kitab)

Saat duduk di bangku SMA, Fahrur pernah menjuarai puluhan lomba. Ia pernah meraih medali perunggu, perak, emas, dan piala kejuaraan dalam berbagai ajang perlombaan, baik tingkat kabupaten maupun tingkat Nasional. Prestasi terbesar yang pernah Fahrur raih adalah Juara 1 Olimpiade Sains  “Ocean Science Olympiad” tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Fakultas Teknik Kelautan Institut Teknologi Sepuluh November pada tanggal 25 Oktober 2024. Prestasi tersebut mengantarkan Fahrur memperoleh golden ticket masuk Institut Teknologi Sepuluh November.

Harapan Fahrur ke depannya adalah ingin menerapkan segala ilmu yang telah diperoleh dan bisa melanjutkan kuliah dengan baik. “Semoga kelak saya menjadi orang yang sukses dengan memiliki karir terbaik sesuai potensi saya. Semoga saya bisa membahagiakan orang tua. Semoga teman-teman saya bisa masuk di universitas impiannya masing-masing”, ungkapnya.

Pihak sekolah sangat menghargai dan bangga atas pencapaian yang diraih oleh Fahrur dari kelas XII MIPA 1. Gus Robith Qoshidi, Lc. selaku Kepala Sekolah SMA Nuris Jember menyampaikan ucapan selamat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua siswa-siswi yang telah menjalani proses wisuda.

“Selamat atas wisuda tahfidz dan kitab untuk semua siswa-siswi kelas XII SMA Nuris Jember. Saya berharap kalian bisa menjadi anak yang saleh dan salihah, berbakti pada orang tua, makin bagus akhlaknya, makin baik ibadahnya, dan mampu mengamalkan ajaran-ajaran agama yang dipelajari dari kitab kuning”, ujar beliau.

Pencapaian Fahrur diharapkan dapat mewujudkan semboyan kebanggaan SMA Nuris Jember, yakni Road To Bright Future. Pihak sekolah berharap bisa mengantarkan siswa-siswi SMA Nuris Jember untuk menggapai masa depan yang cerah. Selamat dan sukses untuk Fahrur. Semoga bisa masuk universitas impian dan meraih cita-cita yang diharapkan. [RY.Red]

Nama              : Muhammad Fahrur Rozi

Alamat           : Kencong, Jember

Kelas              : XII MIPA 1

Lembaga        : SMA NURIS JEMBER

Prestasi           : Khatam Enam Kitab (Tarbiyatus Shibyan, Kailani, Taqrib, Aqidatul ‘Awam, Luqmatus Saighoh, dan Jurumiyah)

Riwayat Prestasi       :

  1. Juara 3 Karnaval “Antirogo Fashion Karnival 2022” tingkat Kelurahan diselenggarakan oleh Kelurahan Antirogo (SMA Nuris Jember, Tyo Ramadhan, Bagas Suyendra, M. Nur Prayoga, Rafael Adi F, Bagus BP, Valentino A.N, Hamzah Alif, Herlambang Adi, M. Fahrur Rozi, Ahmad Rizal, M. Andriansyah, M. Haris, M. Aditya)_03 September 2022
  2. Medali Emas Olimpiade Matematika “OSI” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_25 Maret 2023
  3. Medali Perak Olimpiade Informatika “Kompetisi Sains Pelajar Indonesia” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_05 Agustus 2023
  4. Medali Perunggu Olimpiade Matematika “Kompetisi Sains Pelajar Indonesia” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_21 November 2023
  5. Medali Perak Olimpiade Informatika “Kompetisi Sains Pelajar Indonesia” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_21 November 2023
  6. Medali Perak Olimpiade Informatika “OSPANESIA” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_09 Januari 2024
  7. Medali Perak Olimpiade Matematika “OSSI” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_16 Maret 2024
  8. Medali Perak Olimpiade Informatika “OSSI” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi)_16 Maret 2024
  9. Medali Perak Olimpiade Matematika “KSPI” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Puskanas (M. Fahrur Rozi) 18 Mei 2024
  10. Juara 1 Olimpiade Sains “Ocean Science Olympiad” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Fakultas Teknik Kelautan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (M. Fahrur Rozi, Fitroatul Maulidia)_25 Oktober 2024
Related Post