Perpaduan Semangat Juang, Pesan Inspiratif, dan Dukungan Penuh Mengantarkan Izza Meraih Impian
Pesantren Nuris – Izza Aftarina Azzahro, siswi kelas XI IPS 1 SMA Nuris Jember, kembali mengharumkan nama sekolah. Kali ini ia berhasil menjuarai lomba Speech. Ia meraih juara harapan 1 lomba Speech “NECESA 3.0” tingkat nasional yang diselenggarakan oleh ESA UNIWARA Pasuruan pada 8 Februari 2025.
Siswi pintar yang akrab disapa Izza ini, mengaku sangat bangga dan bersyukur atas prestasi yang diraihnya. “Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada diri sendiri, pihak-pihak yang telah membantu, serta doa dan dukungan dari orang tua dan teman-teman,” ungkapnya.
Di balik kesuksesannya, Izza menghadapi berbagai tantangan, terutama dalam membagi waktu antara pembinaan, pembuatan teks, penentuan ide teks, dan mengatasi rasa gugup saat perlombaan. “Kesulitan terbesar adalah membagi waktu dan mengatasi rasa gugup saat perlombaan,” jelasnya.
Motivasi Izza untuk terus berprestasi sangat kuat. Ia ingin terus mencoba dan melangkah maju. Persiapan matang pun dilakukannya, baik secara fisik, mental, maupun otak. “Saya mempersiapkan diri secara fisik, mental, dan otak,” katanya.
(Baca juga : Sukses Raih Gelar Sarjana, Alumni SMA Nuris Jember Mengaku Menjadi Pribadi yang Disiplin sejak Menjadi Santri)
Dengan prestasi ini, Izza berharap dapat mewujudkan cita-citanya menjadi seorang diplomat. “Semoga semua perjuangan ini bisa mengantarkan saya untuk meraih cita-cita menjadi diplomat,” harapnya.
Izza juga memiliki pesan inspiratif bagi orang lain. “Kecil bukan alasan untuk menjadi besar, dan sederhana bukanlah alasan untuk mengukir sejarah,” pesannya.
Selain aktif dalam kegiatan akademik, Izza juga mengikuti ekstrakurikuler public speaking, yang sangat mendukung kemampuannya dalam berpidato.
Prestasi Izza tidak hanya berhenti di situ. Sebelumnya, ia juga telah mencetak namanya dalam catatan prestasi di SMA Nuris Jember dengan sejumlah prestasi membanggakan, yaitu juara 2 Reading Poetry, juara 1 English Essay Competition, juara 3 English Story Telling, juara 1 English Speech, Juara 2 Speech Contest, dan juara 1 Pidato Bahasa Inggris.
“Izza adalah siswa yang memiliki potensi luar biasa. Tidak hanya dalam perlombaan saja, di kelas Izza juga merupakan siswi yang aktif. Dia selalu berusaha keras untuk mencapai yang terbaik. Prestasi yang diraihnya ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasinya. Saya yakin Izza akan terus meraih prestasi yang lebih tinggi di masa depan,” ujar Bu Anisa, wali kelas Izza.
Pihak sekolah merasa bangga atas prestasi luar biasa yang diraih oleh Izza Aftarina Azzahro. Pencapaian ini membuktikan kualitas pendidikan yang ada di sekolah dan kerja keras Izza. Semoga untuk ke depannya Izza terus mengembangkan potensinya, menginspirasi siswa lain, dan mengharumkan nama sekolah di tingkat nasional maupun internasional. Selamat, Izza! Semoga prestasi ini menjadi awal dari kesuksesan yang lebih besar. Teruslah berkarya dan jadilah kebanggaan bagi keluarga, sekolah, dan bangsa. [ANF. Red]
Nama : Izza Aftarina Azzahro
Kelas : XI IPS 1
Lembaga : SMA Nuris Jember
Alamat : Tempurejo, Jember
Prestasi : Juara harapan 1 lomba Speech “NECESA 3.0” tingkat nasional yang diselenggarakan oleh ESA UNIWARA Pasuruan pada 8 Februari 2025
Riwayat Prestasi :
- Juara 2 Reading Poetry “Ma’rifah Jilid VII” tingkat Jawa Timur diselenggarakan oleh ICIS UIN Khas Jember (Izza Aftarina Azzahro) 21 November 2023
- Juara 1 English Essay Competition “Sakha Competition 2024” tingkat Jawa Timur diselenggarakan oleh Universitas KH Abdullah Faqih (UINKAFA) (Izza Aftarina Azzahro) 27 Februari 2024
- Juara 3 English Story Telling “Semarak Lomba Literasi” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Ruang Bestari (Izza Aftarina) 01 April 2024
- Juara 1 English Speech “National Speech Competition English Explore 2024” tingkat Nasional diselenggarakan oleh STKIP PGRI Bangkalan Madura (Izza Aftarina Azzahro) 04 Juli 2024
- Juara 1 Pidato Bahasa Inggris “Bahana Muharram 2024” tingkat Kabupaten diselenggarakan oleh Remas Baitul Amin Jember di SD Al Baitul Amien 01 Jember (Izza Aftarina)_28 Juli 2024
- Juara 2 Speech Contest “Competition Ambitious Bright Generation 2024” tingkat Nasional diselenggarakan oleh UIN Khas Jember (Izza Aftarina Azzahro) 14 November 2024