Hobi Bermain Futsal dan Sepak Bola, Kelak Ingin Mengajar dan Membuka Bisnis Kreatif di Masa Depan
Pesantren Nuris – Dikenal sebagai sosok hafiz yang rendah hati dan supel, Hamid Muhammad Az-Zahrowi sudah biasa dengan pembelajaran bahasa Arab dan Al Qur’an selama nyantri di Pesantren Nuris Jember. Tak heran, saat melanjutkan studi sarjana, ia dengan mantap memilih jurusan Pendidikan Bahasa Arab di UIN KH. Achmad Siddiq (KHAS) Jember.
Cita-cita lulusan MA Unggulan Nuris, Jurusan Program Keagamaan (PK), tahun 2023 menjadi seorang guru bahasa Arab sehingga tanpa ragu memilih jurusan tersebut saat menentukan perkuliahannya. Tak dinyana, Azza, sapaan akrabnya di Pesantren Nuris Jember, lolos jalur prestasi atau SPAN-PTKIN dan menjadi salah satu lulusan membanggakan di MA Unggulan Nuris.
“Ingin belajar lebih banyak tentang bahasa Arab karena bahasa tersebut banyak digunakan dalam urusan agama Islam. Apalagi sedari nyantri memang banyak belajar Al Qur’an dan bahasa Arab, jadi sejurus dengan apa yang saat ini saya pelajari di kampus.” Tutur lelaki asal Jatiroto, Lumajang tersebut.
(baca juga: Kuliah dengan Beasiswa di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Alumni MA Unggulan Nuris ini Membanggakan)
“Mungkin kalau beberapa pengalaman menarik saya salah satunya di organisasi ikmaris, dimana di sana banyak kegiatan yang bisa menjalin kekompakan dan kebersamaan sesama alumni nuris. Saya biasa mengikuti rutinan Rotibul Haddad, beberapa even yang diadakan dari organisasi ini sendiri, lomba futsal perwakilan ikmaris, hingga khotmil quran dan bukber saat bulan Ramadhan lalu.” Tambahnya.
Santri yang telah genap mengkhatamkan hafalan Al Qur’an 30 juz pada 08 Agustus 2022 ini juga diketahui ingin mewujudkan impiannya menjadi seorang pebisnis di masa depan. Ia berharap dapat menjalani kuliah dengan lancar, mengabdikan diri di lembaga pendidikan lalu memulai bisnis dan terus mengembangkan banyak pengalaman yang bermanfaat.[AF.Red]
Nama : Hamid Muhammad Az-Zahrowi
Alamat : Jatiroto, Lumajang
Lembaga : MA Unggulan Nuris, Jurusan PK, tahun 2023
Kuliah : UIN KHAS Jember, S-1 Pendidikan Bahasa Arab