Siswi MTs Unggulan Nuris Rampungkan Hafalan 30 Juz Al-Qur’an & Torehkan Prestasi Gemilang

30 Juz Bukan Akhir, Tapi Awal : Perjalanan Hafidzah Muda Inspiratif

Pesantren Nuris – Ketekunan, konsistensi, dan cinta terhadap Al-Qur’an menjadi kunci keberhasilan seorang siswi MTs Unggulan Nuris asal Ajung, Jember. Dinnie Putri Lestari namanya, sering dipanggil Dinnie. Selama waktu tiga tahun masa belajarnya, ia sukses menuntaskan hafalan 30 juz Al-Qur’an, sebuah capaian luar biasa yang tak hanya membanggakan dirinya, tapi juga keluarga, guru, dan teman-temannya.

Hobi memasak dan membaca menjadi pelariannya ketika rasa jenuh atau kelelahan datang. Baginya, itu bukan sekadar kegiatan santai, tetapi juga sumber energi untuk kembali bangkit dan menjaga semangat dalam perjalanan panjangnya sebagai seorang hafizah.

Prestasinya tidak berhenti di sana. Ia juga telah menjuarai berbagai lomba Musabaqah Hifzil Qur’an (MHQ), di antaranya MHQ 5 juz, dan MHQ 10 juz sebanyak dua kali. Semua itu dicapai di tengah perjuangannya menaklukkan tantangan terbesar: melawan rasa malas dari dalam dirinya sendiri.

(Baca : Siswi MTs Unggulan Nuris Sukses Hafal 19 Juz Dalam 3 Tahun dan Ukir Banyak Prestasi Lain)

“Menghafal Al-Qur’an itu sulit, tapi juga menyenangkan,” ungkapnya. Ia sangat mempercayai janji Allah dalam Al-Qur’an bahwa “Sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan”, dan kalimat itulah yang terus menguatkannya dalam setiap ujian. “setiap kesulitan pasti akan dibersamai kemudahan jadi percayalah bahwa kesulitan selalu hadir bersama kemudahannya dan masalah juga selalu datang beserta solusinya.”

Motivasi terbesarnya adalah ingin kelak memakaikan mahkota cahaya untuk kedua orang tuanya di akhirat, sebagai bentuk balas budi atas segala cinta dan perjuangan mereka selama ini. Meskipun hafalan 30 juz telah dituntaskannya, ia menyadari bahwa ini bukanlah akhir. “Setelah hafalan selesai, justru perjuangan baru dimulai,” katanya. Menurutnya, menjaga hafalan adalah misi seumur hidup yang menuntut komitmen, kesabaran, dan cinta yang terus diperbarui setiap hari.

Kini, ia berdiri sebagai bukti bahwa dengan tekad dan keyakinan, jalan menuju prestasi dan keberkahan dapat ditempuh walau penuh rintangan, selalu ada jalan untuk terus melangkah. [SM.Red]

Nama              : Dinnie Putri Lestari

Kelas               : IX J

Lembaga        : MTs Unggulan Nuris Jember

Prestasi          : Hafal 30 Juz Al quran

TGL  Khatam  : 13 september 2024

Related Post