Demi Membahagiakan Orang Tua, Rayhan Daffa Farizza Siswa SMP Nuris Jember Taklukan Tiga Kitab Kuning di Pesantren Nuris

Daffa Mampu Buktikan Mondok Bukan Halangan untuk Berprestasi

Pesantren Nuris – Rayhan Daffa Farizza, siswa SMP Nuris Jember yang akrab disapa Daffa, berhasil mengukir prestasi membanggakan. Santri asal Banjar Sengon, Jember ini telah mengkhatamkan tiga kitab kuning selama masa mondoknya di Pesantren Nuris. Salah satu kitab yang ia khatamkan adalah Aqidatul Awam, sebuah kitab dasar tentang akidah yang biasa dipelajari oleh para santri pemula.

Daffa dikenal sebagai santri yang baik. Meski tergolong masih muda, ia sudah menunjukkan semangat membara dalam belajar ilmu agama. Ia mengaku tidak mengalami banyak kesulitan dalam menghafal kitab, hanya saja terkadang rasa malas menjadi tantangan tersendiri. “Sebenarnya kalau kita mau berusaha lebih keras, rasa sulit itu bisa diatasi,” ujarnya dengan yakin.

Di balik semangat belajarnya, Daffa ternyata memiliki cita-cita yang unik: menjadi petani atau peternak sukses. Selain itu, ia juga hobi menabung dan berinvestasi sejak dini. Motivasi utamanya dalam mengkhatamkan kitab adalah untuk membahagiakan kedua orang tuanya serta memberi pemahaman kepada keluarganya bahwa mondok bukanlah hal yang sulit jika dijalani dengan sungguh-sungguh.

(Baca juga : Buah Kesungguhan Seorang Santri: Siswa SMP Nuris Jember ini Berhasil Khatam 6 Kitab Saat Mondok di Nuris)

Kepada sesama santri, Daffa berpesan agar mereka turut menjaga kebersihan dan kenyamanan pondok. “Jagalah pondok agar selalu bersih dan nyaman, jangan selalu kau kotori,” pesan bijaknya. Ia juga berharap agar Pesantren Nuris semakin dikenal luas sebagai pesantren terbaik dan menjadi tempat lahirnya generasi unggul.

Kisah Daffa menjadi bukti bahwa dengan kemauan dan ketekunan, seorang santri muda pun mampu menggapai prestasi luar biasa. Semangat dan cita-citanya yang tinggi bisa menjadi inspirasi bagi seluruh siswa dan santri di lingkungan Nuris Jember. Ayo mondok, ayo sekolah di SMP Nuris Jember!!! [SR.Red]

Nama                  : Rayhan Daffa Fahrizza

Hobi                    : Investasi/ menabung

Cita-cita              : Petani/peternak sukses

Kelas/Lembaga : 9C/SMP Nuris Jember

Prestasi              : Khatam tiga kitab (Tarbiyatus Shibyan, Aqidatul Awam, dan Safinatun Najah)

Related Post