Yusuf Arda Bili Buktikan Diri Sebagai Siswa Berprestasi SMK Nuris Jember
Pesantren Nuris – Semangat, konsistensi, dan cinta terhadap dunia otomotif telah mengantarkan Yusuf Arda Bili, siswa kelas XII TSM SMK Nuris Jember, meraih prestasi membanggakan. Pada semester ganjil tahun pelajaran 2024/2025, Bili berhasil meraih peringkat 2 di kelasnya, sebuah pencapaian yang patut diacungi jempol di tengah padatnya jadwal praktik dan teori di jurusan Teknik Sepeda Motor.
Bili berasal dari Kebonsari, sebuah desa di Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember. Meski tinggal cukup jauh dari pusat kota, hal itu tidak menghalanginya untuk terus berprestasi. Justru, latar belakang itulah yang memotivasi Bili untuk terus belajar dan memperjuangkan cita-citanya.
“Saya ingin memanfaatkan waktu belajar ini dengan sebaik mungkin. Tidak semua orang punya kesempatan sekolah dan mondok sekaligus. Maka dari itu, saya tidak pernah malas belajar,,” ungkap Bili dengan penuh keyakinan.
(Baca juga : Luky Kelas XII TKR SMK Nuris, Siswa Teknik yang Tempati Peringkat 2 dan Jago Ambil Momen Lewat Kamera)
Ketertarikannya pada dunia teknik otomotif sudah tumbuh sejak kecil. Ketika masuk SMK, ia merasa menemukan tempat yang tepat untuk menyalurkan minatnya secara serius. Mata pelajaran favoritnya tentu saja Teknik Otomotif.
Menurut Bili, pelajaran ini tidak hanya memberinya ilmu, tetapi juga tantangan dan pengalaman nyata. Ia dikenal sebagai siswa yang rajin, teliti, dan cepat memahami materi, terutama saat praktik di bengkel sekolah.
Para guru menyebut Bili sebagai sosok yang tekun dan tidak mudah menyerah. Ia juga dikenal rendah hati dan senang membantu teman-temannya yang mengalami kesulitan, baik dalam tugas teori maupun praktik.
Dengan prestasi dan semangat yang dimilikinya, Yusuf Arda Bili membuktikan bahwa siswa dari desa pun mampu bersaing dan meraih posisi terbaik, selama ada tekad dan usaha yang sungguh-sungguh. (MFAF.Red)
Nama : Yusuf Arda Bili
Kelas : XII TSM
Alamat : Kebonsari, Wuluhan, Jember
Hobi : Futsal
Cita-cita : Tentara
Lembaga : SMK Nuris Jember
Prestasi : Peringkat 2 Kelas XI TSM SMK Nuris Jember Semester Ganjil Tahun Ajaran 2024/2025
Riwayat Prestasi : Juara 3 Video Konten dalam Rangka “Pekan Komunikasi” Tingkat Nasional yang Diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Jember (2024)