Dari Rasa Tak PD Hingga Menembus Panggung Nasional, Beginilah Kisah Inspiratif Keyla
Pesantren Nuris — Semangat juang seorang pelajar ibarat bunga yang baru mekar di taman, harum dan indah untuk dipandang. Hal ini nyata diperlihatkan oleh Keyla Bagus Althafunnisa, siswi kelas VII F SMP Nuris Jember, yang berhasil mengharumkan nama sekolah dengan prestasi gemilang. Di usianya yang masih belia, Keyla sukses meraih Medali Perunggu Olimpiade Bahasa Inggris Tingkat Nasional dalam ajang bergengsi Kompetisi Sains Nasional Hari Pendidikan (KSNHP) yang berlangsung pada 12 Mei 2024.
Prestasi ini terasa semakin istimewa karena merupakan torehan perdananya di masa putih biru. “Sebenarnya saya sempat tidak percaya diri dan takut kalah. Tapi berkat dorongan sahabat-sahabat saya, saya mulai yakin dan berani untuk ikut lomba ini. Saya bersyukur bisa meraih medali, meski awalnya sama sekali tak menyangka,” tutur Keyla dengan mata berbinar.
Jalan menuju prestasi tentu tidak mudah. Keyla yang juga seorang santri harus pandai membagi waktu antara kewajiban di sekolah dan kegiatan pondok. “Kesulitan terbesar saya adalah mengatur waktu belajar. Tapi dari situlah saya belajar manajemen waktu, agar bisa tetap menjalankan kewajiban sebagai santri sekaligus menyiapkan diri menghadapi olimpiade,” jelasnya.
(Baca juga : Manfaatkan Segala Peluang, Eka Farihatul Raih Juara 1 di Kelas 9E SMP Nuris Jember)
Bahkan, untuk mengasah kemampuannya, Keyla tekun mengikuti ekstrakurikuler Bahasa Inggris di sekolah. Dari sanalah ia semakin percaya diri memperdalam materi, berlatih soal, hingga akhirnya mampu tampil percaya diri di ajang nasional. Tak heran, buah dari kerja keras dan tekad kuat itu pun kini terbayar manis dengan raihan medali.
Prestasi Keyla tak lepas dari peran lingkungan yang selalu mendorongnya untuk maju. Bu Anjani, wali kelas VII F SMP Nuris Jember, menyampaikan apresiasinya dengan penuh bangga, “Selamat untuk Keyla atas prestasi luar biasa ini. Perjuangannya patut menjadi contoh. Meski baru kelas VII, ia sudah berani bersaing di level nasional. Semoga prestasi ini menjadi pijakan awal untuk lebih berprestasi di masa depan, dan juga motivasi bagi teman-teman sekelasnya.”
Kisah Keyla mengajarkan bahwa ketakutan hanyalah bayangan yang bisa dikalahkan dengan keberanian. Dari seorang siswi yang awalnya ragu, ia berubah menjadi sosok percaya diri yang mampu menorehkan prestasi nasional.
Perjalanan Keyla adalah bukti bahwa usia muda bukan penghalang untuk meraih prestasi besar. Dengan semangat, kerja keras, doa, serta dukungan dari guru dan sahabat, mimpi yang awalnya terasa jauh bisa menjadi nyata.
Semoga kisah Keyla menjadi penyulut api semangat bagi seluruh siswa SMP Nuris Jember dan generasi muda lainnya: jangan takut mencoba, jangan gentar gagal, karena setiap langkah kecil yang konsisten akan mengantarkan pada panggung kemenangan.[PUO.Red]
Nama : Keyla Bagus Althafunnisa
Cita-Cita : Psikolog
Lembaga : SMP Nuris Jember
Kelas : VII F
Prestasi : Medali Perunggu Olimpiade Bahasa Inggris Tingkat Nasional dalam ajang bergengsi Kompetisi Sains Nasional Hari Pendidikan (KSNHP)