Siswa SMK Tetap Antusias meski Tengah Ujian
Pesantren Nuris – Halaman SMK Nuris Jember dipenuhi keceriaan pada Selasa, 25 November 2025, ketika sekolah menggelar acara pengumuman dan pembagian hadiah Lomba Bakat Minat Internal. Meski hari itu bertepatan dengan pelaksanaan Ujian ASAS Semester Ganjil, semangat siswa justru terlihat semakin menyala. Saat jam istirahat dimulai, para siswa langsung berkumpul di halaman sekolah untuk menyaksikan momen yang sejak lama mereka nanti-nantikan.
Tahun ini, Lomba Bakat Minat Internal menghadirkan tiga kategori utama yang melibatkan hampir seluruh kelas, yaitu Lomba Keterampilan Siswa (LKS), lomba kebersihan dan keindahan kelas, serta lomba futsal. Ketiga kategori tersebut menjadi ajang penguat kreativitas, sportivitas, dan kekompakan antarsiswa, sekaligus ruang bagi mereka untuk menunjukkan kemampuan terbaik di luar kegiatan akademik.
Acara dimulai dengan pembacaan daftar juara LKS. Kompetisi ini menjadi salah satu yang paling menarik karena peserta menunjukkan keterampilan sesuai kejuruan masing-masing. Mulai dari TSM, TKR, hingga TKJ. Guru-guru pembimbing mengapresiasi kreativitas dan kerja keras siswa sejak tahap persiapan hingga presentasi akhir. Ketika nama-nama juara diumumkan, tepuk tangan meriah langsung menggema di halaman sekolah.
(Baca juga : Haikal Nur Yasin Pecahkan Dominasi, Rebut Juara 1 Olimpiade Sains Bidang TKR di SMK Nuris Jember)
Selanjutnya, pengumuman lomba kebersihan dan keindahan kelas menjadi momen yang tak kalah ditunggu. Lomba yang rutin digelar ini bukan hanya menilai penampilan ruangan semata, tetapi juga konsistensi kelas dalam menjaga kebersihan sehari-hari. Mulai dari kerapian meja, kebersihan lantai, hingga kreativitas dekorasi menjadi unsur penting penilaian. Bahkan, kehadiran siswa dan kedisiplinan wali kelas pun juga masuk penilaian.
Puncak keramaian terjadi ketika kategori lomba futsal diumumkan. Lomba yang penuh gengsi dan adrenalin ini telah berlangsung seru beberapa pekan sebelumnya, menyajikan pertandingan dramatis, gol-gol tak terduga, hingga aksi pemain yang memukau para penonton. Ketika nama juara diumumkan, halaman sekolah seketika riuh oleh sorakan suporter yang bangga melihat tim dan kelas mereka berhasil naik podium.
Acara pengumuman ini menutup pagi hari dengan suasana yang hangat dan penuh motivasi. Senyum para pemenang dan semangat siswa lainnya menjadi bukti bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk menghidupkan atmosfer positif di lingkungan sekolah. SMK Nuris Jember berharap kegiatan serupa terus berlangsung dan menjadi bagian dari tradisi pembinaan siswa setiap tahun. (MFAF.Red)
