Afghani Gilang Sabet Perak Olimpiade Matematika
Pesantren Nuris – Prestasi gemilang kembali dipersembahkan SMP Nuris Jember melalui Afghani Gilang Hidayatullah Farid yang sukses meraih Juara 2 Olimpiade Matematika tingkat Jawa Bali pada ajang Smartfest. Capaian ini menunjukkan bahwa siswa SMP Nuris Jember mampu tampil percaya diri dan kompetitif di arena bergengsi. “Saya senang sekaligus tertantang karena persaingannya sangat ketat,” ujar Afghani.
Smartfest digelar pada 27 Desember 2025 di FKIP Universitas Jember dan diikuti peserta dari berbagai daerah di Jawa dan Bali. Dalam kompetisi ini, Afghani diuji melalui soal-soal matematika yang menuntut ketelitian, logika, dan kecepatan berpikir. Hasil yang diraih menjadi bukti konsistensi belajarnya selama ini.
Afghani mengikuti lomba tersebut untuk menambah pengalaman baru serta mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat. Motivasi terbesarnya adalah membanggakan orang tua melalui prestasi akademik. “Saya ingin usaha belajar saya tidak sia-sia dan bisa membawa nama baik sekolah,” tuturnya.
(Baca juga : SMP Nuris Jember Ukir Prestasi Regional di Ajang Smartfest)
Di balik pencapaian tersebut, Afghani mengakui adanya tantangan selama persiapan lomba. Rasa malas yang sesekali muncul serta keterbatasan referensi materi sempat menjadi hambatan. Namun, latihan rutin dan tekad kuat membuatnya tetap fokus menghadapi perlombaan.
Kemampuan Afghani terus diasah melalui ekstrakurikuler Olimpiade Matematika di SMP Nuris Jember. Ia berharap prestasi ini menjadi pijakan untuk meraih capaian yang lebih tinggi pada kompetisi berikutnya, termasuk ajang OSN. “Saya ingin terus belajar sampai benar-benar bisa menaklukkan soal-soal sulit,” pungkasnya. [DE.Red]
Nama : Afghani Gilang Hidayatullah Farid
Kelas : VIII-E
Lembaga : SMP Nuris Jember
Prestasi : Juara 2 Bidang Matematika se Jawa Bali pada Ajang Smartfest Competition di FKIP Universitas Jember
