Anggota PMR WIRA Nuris Jember Bantu Sukseskan Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2019

Kirim 30 Anggota, PMR Wira Nuris Berdedikasi Tinggi Membantu Sukseskan Hari Santri Nasional 2019

Pesantren Nuris-Upacara peringatan Hari Santri Nasional 2019 telah digelar di lapangan Sukorejo, Sumbersari, Jember. Upacara tersebut dilaksanakan pada Selasa, 22 Oktober 2019. Anggota PMR (Palang Merah Remaja) WIRA Nuris Jember diundang ke lokasi acara guna menjadi kesehatan untuk mensukseskan kegiatan tersebut.

Sebelum berangkat anggota PMR WIRA Nuris Jember telah dibina guna lebih baik dalam menangani pasien. Anggota yang dikerahkan untuk ikut mensukseskan upacara tersebut berjumlah 30 orang, yang terdiri dari 15 anggota putra dan 15 anggota putri.

(Baca juga: Sebanyak 18 Ribu Santri Jember Ikuti Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2019)

Pada saat upacara berlangsung anggota PMR WIRA Nuris Jember tersebar ke seluruh sisi lapangan guna mengetahui siapa saja yang mengalami sakit ketika upacara berlangsung. Para anggota melaksanakan tugas dengan baik juga memuaskan.

Para santri yang telah ditangani oleh para anggota PMR WIRA Nuris Jember mencapai 45 santri. Angka ini termasuk sedikit karena santri yang mengikuti upacara ini mencapai 18 ribu santri. Keluhan-keluhan yang dialami oleh santri yang sakit diantaranya 10 santri yang pingsan, 1 santri yang memiliki penyakit vertigo, dan sisanya hanya pusing biasa.

Alat-alat yang disiapkan oleh tim kesehatan meliputi 4 tandu, 2 paket alat P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) dan sebuah tabung oksigen. Santri yang sakit di arahkan terlebih dahulu untuk menuju k epos yang sudah disediakan oleh Tim Banser (Barisan Serbaguna). Setelah itu barulah ditangani oleh Tim Kesehatan.

(Baca juga: Sejarah Penetapan Hari Santri Nasional )

Penanganan terhadap santri yang sakit ditangani langsung oleh pihak Pokestren Nuris yang  dibantu oleh anggota PMR WIRA Nuris Jember. Setelah upacara selesai para santri yang sakit diharapkan agar berhati-hati untuk geraknya.

“Kami merasa senang karena bisa membantu mensukseskan upacara Peringatan Hari Santri Nasional ini, sebab upacara ini merupakan bentuk kita mengingat para perjuangan ulama. Kami berharap semoga seluruh santri dapat lebih menjaga kesehatannya.” Ujar salah satu petugas PMR WIRA Nuris Jember yang sedang bertugas, A Munif  Efendi.(Red/Lana/Rib)

Related Post