Raih Impian Kuliah Gratis di Kampus Kedinasan dan Jaminan jadi Abdi Negara setelah Lulus Kuliah
Pesantren Nuris – Kisah sukses alumni Nuris menembus kampus kedinasan ini patut dibanggakan. Pasalnya, menjadi bagian kampus tersebut tak mudah sebab harus menyisihkan puluhan ribu peserta dan melewati berbagai tahap seleksi yang super ketat. Nah, remaja ini mampu menaklukkannya dan siap menjadi abdi negara di masa depan.
M. Ridho Ubaidillah, lulusan SMA Nuris Jember, jurusan IPA, tahun 2022, adalah alumni Nuris yang pantas dan beruntung tersebut. Berawal dari kesukaannya dalam mempelajari ilmu yang jamaknya dianggap momok dan sulit seperti matematika tersebut, membuat tekadnya bulat untuk berkompetisi melanjutkan studi di Politeknik Statistika STIS Jakarta.
“Kuliah di Politeknik Statistika STIS sesuai dengan bidang yang saya minati makanya saya ingin sekali kuliah di sana. Apalagi setelah saya cari informasi, kuliah di kampus tersebut gratis dan setelah lulus langsung diangkat sebagai PNS. Itu kan impian banyak orang, dan pastinya saya.” Tutur Ridho, lelaki yang gemar membuat kaligrafi tersebut.
(baca juga: Wisuda di PKN STAN, Siap Berkonstribusi Bangun Negeri)
Ia pun mempersiapkan diri lebih matang untuk melewati berbagai tahap seleksi mulai dari latihan soal dan mental. “Ya berkah belajar di sekolah yang memang banyak menggeluti matematika, dukungan doa orang tua dan para guru hingga akhirnya saya bisa menggapai impian kuliah di STIS ini.” tutur pemuda kelahiran Banyuwangi, 19 Desember 2004 tersebut.
Ridho berharap kelak dapat menjadi abdi negara yang amanah dan mampu bekerja di Badan Pusat Statistik dengan berkontribusi secara optimal. Lelaki asal Genteng, Banyuwangi ini juga menyatakan bahwa pengalaman saat nyantri dan pernah terpilih sebagai guru kader di pesantren membuatnya memiliki mental baja dan mudah beradaptasi di berbagai keadaan.[AF.Red]
Nama : M. Ridho Ubaidillah
Lembaga : SMA Nuris Jember, jurusan IPA, tahun 2022
Kuliah : Politeknik Statistika STIS Jakarta, D-IV Statistika