Langganan Juara Poetry Contest di Kancah Nasional, Ingin Gali Potensi dan Tambah Relasi Ikut Pertukaran Mahasiswa Internasional
Pesantren Nuris – Barangkali sudah cukup banyak mengenal tentang sosok gadis periang dan cerdas ini. Yes, namanya Afini Maulaya, lulusan SMA Nuris Jember, jurusan IPS, tahun 2022 kemarin ini. Usai menuntaskan pendidikan dan nyantri di Pesantren Nuris Jember tersebut, ia melanjutkan studi sarjana di salah satu kampus negeri bergengsi yakni, Universitas Negeri Surabaya (UNESA).
Afini, sapaan akrabnya, memilih jurusan Pendidikan Luar Sekolah di Kampus UNESA tersebut. Bukan tanpa alasan, baginya jurusan tersebut terbilang prospektif dan dinamis dalam karier dan sistem perkuliahan yang akan dijalaninya.
“Ya jujur saja saya ingin menghindari pelajaran matematika sebenarnya sih. Tetapi yang jelas saya berkomitmen dengan pilihan ini agar tetap fokus dan menjadi mahasiswa yang inovatif serta berkesempatan mengembangkan diri yang sangat luas.” Tukas perempuan kelahiran Jember, 05 September 2003 sambil tersenyum.
(baca juga: Berawal dari Suka Matematika Bawa Alumni Nuris ini Sukses Menembus Kampus Kedinasan STIS)
Lolos jalur SBMPTN di kampus UNESA menjadikan Afini sebagai salah satu siswa sukses pada lulusan SMA Nuris Jember tahun 2022 ini. Ia berhasil menggapai impian kuliah pada jurusan dan kampus negeri bergengsi bersama puluhan teman lainnya.
“Pengalaman awal jadi mahasiswa yang cukup kaget, kan modelnya berbeda dengan saat masih SMA. Beruntung sejak berada di pesantren sudah terbiasa dengan berbagai tekanan, yang penting kuncinya adalah open minded saja. Alhamdulillah adaptasinya lancar dan senior di kampus juga sangat care semoga diberikan kelancaran ke depannya.” Ujarnya.
Gadis asal Ajung, Jember ini berjanji akan menjalani studi sarjana dengan penuh semangat. Pasalnya, sejak di SMA Nuris Jember ia dikenal punya talenta yang luar biasa, terutama dalam berbahasa Inggris. Bahkan, ia juga berkali-kali meraih juara 1 di ajang poetry contest atau baca puisi berbahasa Inggris di kancah nasional.
Afini berharap kelak dapat kesempatan mengikuti pertukaran mahasiswa internasional agar dapat mengembangkan potensi diri dan menambah relasi. Kemampuannya dalam menguasai bahasa Inggris akan mendukung impian dan cita-citanya kelak terwujud bahkan berharap bisa menjadi seorang dubes di masa depan.[AF.Red]
Nama : Afini Maulaya
Lembaga : SMA Nuris Jember, jurusan IPS, tahun 2022
Kuliah : UNESA, jurusan Pendidikan Luar Sekolah