Punya Pandangan Prospektif Pertanian yang Cerah jadi Alasan Alumni Nuris ini Dalami Ilmu Pertanian dan Perkebunan
Pesantren Nuris – Memilih jurusan berdasarkan kompetensi diri dan prospektif jurusan merupakan langkah cerdas yang harus dilakukan setiap pelajar. Seperti yang dilakukan oleh alumni Nuris yang satu ini, tak heran perkuliahan dapat berjalan lancar meski sering aktif membantu dosen dalam berbagai agenda riset.
Dia adalah Alfiah Nurhasanah, lulusan SMA Nuris Jember, jurusan IPA, tahun 2018. Melihat peluang dan butuhnya kepedulian dalam memajukan dunia pertanian dan perkebunan bangsa yang dikenal sebagai negara agraris, ia dengan mantap ambil Jurusan Ilmu Pertanian dan Perkebunan di Universitas Jember (UNEJ).
“Saya kira sebagai generasi milenial harus punya inovasi dalam memajukan pertanian dan perkebunan bangsa ini. Dari situ saya berkeinginan ambil bagian dengan mendalami ilmu pertanian dan perkebunan di UNEJ, dan alhamdulillah lolos jalur tes tulis.” Tukas pemudi cerdas asal Sukosari, Sukowono, Jember ini.
(baca juga: Prihatin demgan Mental Health Remaja Milenial, Belajar Psikologi di UNS Surakarta)
Selama kuliah, ia jalani dengan penuh suka cita. Berbagai kegiatan praktik lapang dan studi tour ke berbagai kota juga ia tempuh untuk belajar tentang budidaya tanaman. Untuk menambah wawasan dan pengalaman belajarnya, perempuan kelahiran Jember, 15 September 2000 ini aktif mengikuti berbagai seminar dan kegiatan pengabdian masyarakat.
Bahkan, kapasitasnya dalam akademik yang cukup mumpuni, ia sering diajak dosen di UNEJ untuk mengikuti berbagai agenda riset. Ini ia jadikan tambahan pengalaman yang dapat dimanfaatkannya untuk melakukan penelitian saat mengerjakan skripsi. Selain itu, gadis yang hobi traveling ini juga aktif di berbagai acara di kampus sebagai panitia.
Hingga akhirnya skripsi berjudul Pengaruh Penambahan Komposisi Limbah Media Jamur Merang pada Berbagai Dosis Pupuk Kandang Sapi terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tembakau (Nicotiana tabacum) Kasturi mampu ia tuntaskan dan dipresentasikan di hadapan para dosen penguji pada 24 Januari 2023 kemarin.
Alfiah pun digajnjar dengan capaian Indeks Prestasi Kumulatif yang sangat memuaskan yakni, 3,70. Seraya menunggu jadwal wisuda dari UNEJ, ia mempersiapkan diri untuk berkarier dan berkontribusi bagi negeri sesuai yang telah ia cita-citakan sebelumnya. Semoga tercapai dan sukses selalu Alfiah.[AF.Red]
Nama : Alfiah Nurhasanah
Lembaga : SMA Nuris Jember, Jurusan IPA, tahun 2018
Kuliah : UNEJ, Jurusan Ilmu Pertanian dan Perkebunan