Lomba Internal Bakat Minat MTs Unggulan Nuris, Bertabur Kreativitas Siswa
Pesantren Nuris – Senin, 8 Juli 2024 bertepatan di ruang kelas MTs Unggulan Nuris Jember telah terlaksana lomba internal bakat minat siswa. Lomba ini diikuti oleh seluruh kelas 7 dan 8 yang total pesertanya mencapai 504 peserta yang tersebar di berbagai cabang lomba.
Bidang lomba yang diselenggarakan oleh panitia diantaranya olimpiade matematika, IPA, IPS, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Bahasa Arab. Tidak hanya olimpiade saja, panitia juga menyediakan bidang skill seperti pidato Bahasa Arab, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, bahkan juga ada cabang lomba tartil, tilawah, membaca puisi, futsal dan catur.
(Baca juga: Sukses Diterima di Kampus Impian Kini Siap Wujudkan Cita Menjadi Pengusaha Besar)
“Saya sangat senang sekali bermain futsal, setelah tahu kalau ada lomba futsal di perlombaan bakat minat ini saya sangat senang sekali karena bisa ikut berpartisipasi. Karena panitia tidak hanya menyediakan olimpiade saja tapi memperhatikan bakat siswanya yang lain.” Ucap salah satu siswa MTs Unggulan Nuris.
Melalui rapat panitia yang sangat maksimal, persiapan lomba internal bakat minat MTs Unggulan Nuris jauh lebih siap dari perlombaan sebelumnya. Kerjasama antara panitia, wali kelas dan antusias peserta sangat membuat acara perlombaan meriah.
“Acara ini sangat bagus untuk menjaring siswa yang berkompeten dan mengembangkan bakat serta kreativitas siswa MTs Unggulan Nuris. Oleh karena itu kami menyediakan cabang lomba yang non-akademik juga bukan hanya akademik semata.” Ucap Bapak Dani selaku ketua panitia lomba internal bakat minat MTs Unggulan Nuris.
Final kompetisi lomba internal ini akan dilaksanakan pada hari Selasa, 9 Juli 2024. Yang diharapkan para finalis setiap cabang lomba bisa mempersiapkan lebih matang untuk berkompetisi menjadi juara pada masing-masing bidang.
“Perbedaannya dengan tahun kemarin, kesiapan panitia kali ini lebih baik dan banyak lomba yang membuat kompetisi semakin menarik. Hal ini membuat perlombaan internal bakat minat ini bukan hanya acara semesteran tapi benar-benar menjadi ajang kompetisi yang bermanfaat bagi semua.” Lanjut Bapak Dani saat ditemui. [ANS.Red]

