Haus Akan Ilmu, Alumni MA Unggulan Nuris Asah Pengetahuan dan Keterampilan di UIN Khas Jember

Ahmad Aril Athok Illah- Penasaran dijadikan Semngat Baru Untuk Lanjut Kuliah

Pesantren Nuris – Ahmad Aril Athok Illah, Asal Bondowoso ini merupakan alumni MA Unggulan Nuris Jember, Lulusan tahun 2024. Saat ini, ia sudah menjadi mahasiswa Program studi Manajemen Pendidikan Islam di Universitas KH. Ahmad Siddiq Jember.

Memiliki panggilan  akrab Athok, Ia sangat bahagia dan kaget bisa diterima di Universitas KH. Ahmad Siddiq Jember. Awalnya ia merasa minder karena jurusan yang ia ambil tidak sesuai dengan jurusan selama ia duduk di bangku sekolah. Dimana semasa sekolah Athok berada di jurusan MIPA sementara jurusan kuliahnya lebih condong kearah keagamaan

”Alhamdulillah saya bangga diterima di kampus KH.Ahmad Siddiq Jember. awalnya saya merasa minder karena jurusan yang saya ambil tidak sesuai dengan jurusan saya semasa sekolah.”

(Baca juga: Napaki Jalan Menjadi Guru dan Pengusaha, Alumni MA Unggulan Nuris Lolos SNBT FKIP dengan Gemilang)

Athok memilih program studi manajemen Pendidikan Islam karena ingin meningkatkan pengetahuan dan keterampilan di bidang tersebut. Ia menuturkan bahwa dengan mengambil jurusan tersebut berharap dapat melatih manajemen waktunya dengan baik dalam kehidupan sehari-hari.

“Alasan saya memilih jurusan manajemen Pendidikan Islam karna di dalamnya mempelajari tentang manajemen yang akan membantu saya untuk meraih cita”, saya memilih UIN Khas Jember karna disana mempelajari agama yang saya belum dapatkan semasa saya duduk dibangku sekolah ”

Selama ia duduk di bangku sekolah, Athok menyibukkan dirinya untuk mengasah hobi Seperti Paskibra, futsal, dan bidang olahraga lainnya, Athok juga merupakan anggota tim hadrah Nuris Van Java sebagai vokalis yang memiliki suara khas yang merdu.

Athok tak lupa memberikan kesan dan pesan selama menimba ilmu di Pondok Pesantren Nuris Jember “saya senang belajar di Nuris karena di sana mempelajari etika kepada guru. Pesan saya semoga Nuris kedepanya lebih baik.” (NS/LA. Red)

Nama               : Ahmad Aril Athok Illah

Alamat             : Balung Lor

HobI                : Olahraga

Cita-CITA       : Pebisnis dan Pegawai Bank

Alumni            : MA Unggulan Nuris

Kuliah            : Manajemen Pendidikan Islam, KH. Ahmad Siddiq Jember 

Related Post