Dedikasi dan Jiwa Kepemimpinan yang Dimiliki Membawanya Meraih Prestasi
Pesantren Nuris – Muhammad Azril Akbar, siswa kelas XI IPS 1 dari SMA Nuris Jember, berhasil meraih medali perunggu dalam Olimpiade Bahasa Inggris “Olimpiade Pelajar Nasional” yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi pada 18 September 2024. Prestasi ini menjadi kebanggaan bagi Azril dan sekolahnya, serta menunjukkan dedikasi dan ketekunannya dalam belajar.
Ketu akelas XI IPS 1 ini dalam kesehariannya akrab disapa Azril. dia tinggal di Tanggul, Jember. Azril merupakan alumni SMP Nuris Jember dan melanjutkan di SMA Nuris Jember. Azril bukan hanya sebagai ketua kelas yang sangat bertanggung jawab, melainkan dia juga aktif dalam beberapa ekstrakurikuler, seperti broadcasting, desain grafis, dan Arabic conversation. Ia juga sering menjadi sutradara dalam berbagai konten kreatif di Pesantren Nuris Jember. Azril menuturkan alasan dia mengikuti olimpiade bahasa Inggris ini “Saya dipilih untuk mengikuti lomba ini, dan saya melihatnya sebagai kesempatan untuk mengasah kemampuan diri saya,” ungkapnya.
Meskipun menghadapi beberapa tantangan, termasuk kurangnya kisi-kisi dan waktu persiapan yang terbatas, Azril tetap berusaha dengan sepenuh hati. “Alhamdulillah, saya merasa puas dan bangga bisa berpartisipasi dalam lomba ini. Mendapatkan medali perunggu dan bersaing dengan ratusan peserta merupakan pengalaman yang sangat berarti karena setiap pengalaman adalah pelajaran berharga bagi saya,” tambahnya dengan penuh Syukur.
Keberhasilan Azril adalah hasil dari ketekunannya dalam belajar. Ia merupakan siswa yang aktif dan rajin dan selalu menunjukkan rasa hormat kepada para guru. “Saya sangat berterima kasih kepada semua guru yang telah membimbing dan mendukung saya dalam belajar. Juga kepada teman-teman saya di SMA Nuris Jember yang selalu memberikan semangat dan dukungan. Tanpa mereka, saya tidak akan bisa mencapai prestasi ini,” ungkapnya dengan penuh rasa syukur.
(Baca juga: Luar Biasa, Siswi SMA Nuris Jember Berhasil Khatam Sepuluh Kitab)
Wali kelas Azril, Bu Annisa, juga menyatakan kebanggaan atas prestasi yang diraihnya. “Azril adalah siswa yang berkomitmen, dia ketua kelas yang sangat mengayomi semua warga di kelasnya. Selain itu, dia juga anak yang rajin dan selalu berusaha memberikan yang terbaik. Prestasinya ini menunjukkan bahwa kerja keras dan dedikasi akan membuahkan hasil,” ujar Bu Annisa penuh dengan rasa bangga.
Azril memiliki harapan besar untuk dirinya dan lembaganya. “Semoga SMA Nuris Jember semakin jaya di masa depan, dan untuk diri saya sendiri, saya ingin terus berjuang menjadi siswa yang berprestasi. Waktu adalah senjata utama untuk memulai hidup, jadi saya akan terus semangat dan berusaha,” pesan Azril.
Dengan pencapaian ini, Azril berharap dapat menginspirasi teman-temannya untuk terus belajar dan mengejar prestasi. “Jangan pernah menyerah dan selalu berjuang. Setiap usaha akan membuahkan hasil,” tutupnya dengan semangat.
Prestasi Azril tidak hanya membawa kebanggaan bagi dirinya dan orang tuanya, tetapi juga bagi almamater SMA Nuris Jember. Keberhasilannya menjadi bukti bahwa dedikasi dalam belajar dan keterlibatan dalam kegiatan ekstrakurikuler dapat membimbing siswa menuju kesuksesan yang gemilang. Pihak sekolah berharap pencapaian ini bisa memotivasi siswa lain untuk lebih berusaha dalam belajar dan dapat menggapai prestasi dalam bidang-bidang lainnya. [ANF. Red]
Nama : Muhammad Azril Akbar
Kelas : XI IPS 1
Lembaga : SMA Nuris Jember
Alamat : Tanggul, Jember
Prestasi : Medali Perunggu Olimpiade Bahasa Inggris “Olimpiade Pelajar Nasional” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Pusat Prestasi (18 September 2024)
Riwayat Prestasi: Medali Emas Olimpiade Bahasa Indonesia “KSN HP 2024” tingkat Nasional diselenggarakan oleh Pusat Kejuaraan Sains Nasional (05 Juli 2024)