Berbekal Belajar Mandiri, Novaria Salsabila, Alumni SMA Nuris Jember Lolos Kuliah Kebidanan Lewat Jalur Tes

Lulusan MIPA, Raih Kursi Kebidanan Universitas dr. Soebandi Berkat Keuletan Belajar Otodidak

Pesantren Nuris – Semangat dan kerja keras telah mengantar salah satu alumni SMA Nuris Jember angkatan 2025, Novaria Salsabila, mencapai impiannya. Nova, sapaan akrabnya, berhasil lolos dan kini resmi menjadi mahasiswi Program Studi Kebidanan di Universitas dr. Soebandi.

Hebatnya lagi, Nova yang dulu mengambil jurusan MIPA saat di SMA Nuris Jember, berhasil diterima di Fakultas Kesehatan melalui jalur tes. Ia membuktikan bahwa usaha keras tak akan mengkhianati hasil. Nova bercerita, kunci suksesnya adalah belajar mandiri (otodidak) di rumah. Ia juga memanfaatkan bimbingan belajar tambahan (LBB) yang diadakan untuk siswa kelas 12 saat menjadi santri di Pesantren Nuris Jember.

Sekarang, Nova yang berasal dari Rambipuji, Jember, sudah memulai perkuliahan sejak 1 September. Meskipun di kampus ia memilih fokus di UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) daripada organisasi, semangat belajarnya tetap membara. Saat di SMA Nuris Jember, Nova aktif di ekstrakurikuler Paskibra, yang pasti menempanya menjadi pribadi yang disiplin dan pantang menyerah.

(Baca juga : Tasya, Alumni SMA Nuris Jember Lolos Kuliah Jalur Rapor, Kini Mantap Jadi Mahasiswi Ilmu Keperawatan Unmuh Jember)

Nova menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Pesantren Nuris Jember. “Saya sangat berterima kasih atas semua ilmu dan pengalaman yang didapat selama menempuh pendidikan di Nuris. Semoga semua itu bisa menjadi bekal yang sangat bermanfaat dan dapat menciptakan masa depan yang gemilang,” ujarnya.

Ia juga punya harapan besar untuk dirinya sendiri, “Semoga saya bisa lulus kuliah tepat waktu dan bisa menjadi bidan yang profesional agar dapat membanggakan orang tua, kampus, dan tentunya SMA Nuris Jember.”

Kisah Nova ini adalah motivasi nyata bagi semua siswa-siswi SMA Nuris Jember. Perjuangan Nova membuktikan bahwa tidak ada penghalang untuk meraih mimpi, asalkan ada niat kuat dan kemauan untuk belajar.

Selamat dan sukses selalu untuk Novaria Salsabila! Semoga semangat Nova untuk terus berjuang dan belajar bisa menular dan menjadi motivasi bagi siswa-siswi SMA Nuris Jember agar berani bermimpi tinggi dan berusaha keras untuk mewujudkannya. Teruslah berkarya dan ukir prestasi, Nova! [ANF. Red]

 

Nama                          : Novaria Salsabila

Alamat                       : Rambipuji, Jember

Lembaga                    : SMA Nuris Jember, Jurusan MIPA, Tahun 2025

Kuliah                        : Program Studi Kebidanan di Universitas dr. Soebandi

Riwayat Prestasi       :

  1. Juara 3 Teknologi Tepat Guna
  2. Khatam 8 Kitab (Tarbiyatus Shibyan, Taisyirul Khollaq, Aqidatul Awam, Hujjah NU, Safinatun Najah, Luqmatus Saighoh, Nahwu Dasar, dan Kailani)
Related Post