Jember – Menghadapi tahun ajaran 2016/2017 yang segera datang, Pondok Pesantren Nurul Islam Jember (Nuris) mengadakan LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) kepada santri kelas akhir di SMA, SMK, dan MA Unggulan Nuris (27/4).
“Pelatihan kepemimpinan ini berupaya meningkatkan kemampuan santri dalam manajemen kepesantrenan. Terutama santri yang menetap dan siap mengabdi serta menjadi pengurus pesantren.” Kata Kepala Biro Kepesantrenan, Akmaluddin.
“Calon santri yang akan mondok di Nuris setiap waktu bertambah, sehingga butuh pengurus pesantren yang profesional, terampil, dam berjiwa kepemimpinan yang baik. Kali ini terdapat 28 santri kelas XII yang akan didiklat.” Tambahnya.
“Kegiatan LDK ini sangat konstruktif, saya sangat mengapresiasi ide para pengurus senior pesantren ini. Dengan mendatangkan pemateri yang kompeten di bidangnya seperti, Dr. KH. Abdul Haris, dosen IAIN Jember, H. Muhammad Muslim, M.Si, penyuluh keislaman Kemenag Kabupaten Jember, dan Ustad Abu Bakar, SE, ketua umum pengurus pesantren Nuris.” Tutur Gus Robith Qoshidi, pengasuh Pondok Pesantren Nurul Islam (Nuris) Jember.
“Semoga kegiatan ini mampu memenuhi harapan pesantren ke masa yang akan datang, dan mampu berkontribusi dalam melayani dan mengelola santri-santri yang ada di pesantren.” Ungkapnya.
Kegiatan LDK ini berlangsung di Aula Nurul Islam dan langsung dibuka oleh Gus Robith sendiri, juga terdapat sambutan dari Kepala Biro Kepesantrenan, Akmaluddin, dalam memberikan gambaran visi LDK tersebut. [Faizal]