Wooow!!! Tulisan Tentang Alivia Nadatul Aisyi Kuliah Di Gorontalo Dibaca 1333 Pengunjung

Pondok Nuris Jember- Baru 7 bulan website pesantrennuris.net di-launching, trafik kunjungan sudah sangat tinggi. Bahkan tercatat 12.000 kali kunjungan, dengan unique visitor sekitar 8000 orang (IP Address). Hal ini sangat membanggakan sekali, utamanya bagi para anggota tim website pesantrennuris.net.

Fenomena ini membuktikan banyak sekali yang ingin tahu perkembangan terkini di pondok pesantren nuris. Ada kegiatan apa saja? Bagaimana prestasinya? Bagaimana kabar alumninya? Sampai pada apa wejangan dari pengasuh yang bisa jadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari?

Dalam merespons beberapa tulisan yang diupload, setiap tulisan memperolah tanggapan beragam dari para pembaca pesantrennuris.net. Ada yang populer, ada yang sedang, ada yang kurang populer.

Rekor tulisan terpopuler untuk bulan September 2016 adalah:

1. Saat Santri Putri Menjadi Mahasiswa untuk Negeri

Tulisan ini dibaca sebanyak 1333 oleh pembaca setia pesantrennuris.net

2. The Voice Of Daltim 2016

Tulisan ini dibaca sebanyak 507 oleh pembaca setia pesantrennuris.net

3. Santri Nuris Kuliah Di China

Tulisan ini dibaca sebanyak 428 oleh pembaca setia pesantrennuris.net

Tanpa pembaca, pesantrennuris tidak ada apa-apanya. Semakin banyak membaca, berarti anda ikut serta meningkatkan kemampuan jurnalistik santri-santri Pondok Nuris Jember. Oleh karena itu, kami sebagai redaksi mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya untuk para pembaca setia pesantrennuris.net. Semoga amal ibadah anda dibalas berlipat ganda oleh Allah Swt. Dan Semoga pesantrennuris.net terus eksis di dalam menegakkan syiar-syiar Islam dan pondok pesantren. Amiiin. (Red)

 

Related Post