Bergaya Khas Tjokroaminoto, Nuris Rebut Dua Piala Pidato Bahasa Indonesia di Ujung Tahun 2016

Bergaya Khas Tjokroaminoto, Nuris Rebut Dua Piala Pidato Bahasa Indonesia di Ujung Tahun 2016

Pesantren Nuris – Dalam rangka Hari Kebaktian Kemenag (Kementerian Agama) 2016, Institut Agama Islam Negeri Jember (IAIN) menyelenggarakan lomba pidato bahasa Indonesia tingkat MA se-Kabupaten Jember (13/12). Himmatul Ulya Alfitriyani, siswi kelas XII PK MA Unggualn Nuris Jember meraih juara 1, dan Muhammad Ikhlasul AK, siswa kelas XI PK A MA Unggulan Nuris Jember meraih juara 2 pada cabang lomba pidato Bahasa Indonesia.

Kedua siswa terbaik MA Unggulan Nuris tersebut mampu menyisihkan 27 peserta dari madrasah aliyah (MA) lainnya se-Kabupaten Jember. Ketekunan siswa MA Unggulan Nuris dalam menyiapkan kompetisi ini melalui pembinaan intensif kegiatan Ekstrakurikuler (Ekskul) Nuris sehingga mampu memborong kedua tropi bergengsi ini.

(Baca juga: MA Unggulan Nuris Borong Juara Pidato Bahasa Arab di IAIN Jember )

“Tak ada persiapan khusus, saya cuma istiqomah berlatih dengan guru bahasa Indonesia di MA seperti Bu Nurul, dan Bu Yuvita. Apalagi di Ekskul sudah berlatih terus-menerus jadi ketika lomba tidak terlalu ngoyo. Saya juga sering menonton video pidato di youtube sebagai referensi. Gaya pahlawan besar bangsa, orator terbaik di Indonesia seperti HOS Tjokroaminoto lah yang pas saya adopsi apalagi tema pidato lombanya adalah “Peran Islam dalam Kebinekaan dan Kemajemukan Bangsa.” Kata Ikhlasul.

Himmatul Ulya Alfitriyani atau yang sering disapa Tria menyebutkan, “Lomba ini terbilang mepet apalagi bertepatan dengan ujian semester ganjil di Nuris. Saya harus membagi waktu untuk belajar persiapan ujian, berlatih pidato, dan kegiatan pesantren lainnya. Alhamdulillah dibalik kesibukan itu, saya masih mampu menyumbangkan piala untuk MA Unggulan Nuris Jember.”

Siti Nurul Aminah, salah satu Pembina mengatakan, “Masih banyak siswa MA Unggulan Nuris yang berpotensi dalam lomba orasi ini. Namun, karena batasan peserta dari panitia hanya boleh mendelegasikan 2 anak, maka kami hanya mengirimkan Tria dan Ikhlasul. Alhamdulillah, mereka mampu memborong piala dengan menjadi juara 1 dan 2.”

(Baca juga: Studi Tour SMA Nuris Jember ke Berbagai Kampus di Malang )

“Sungguh membanggakan atas torehan prestasi yang telah diraih Tria dan Ikhlasul. Jika Tria sudah biasa juara, bahkan akhir bulan lalu dia ikut menyumbangkan piala menjadi Tim MA Unggulan Nuris merebut juara 1 Musabaqoh Syarhil Quran se-Jawa Bali di UNWAHA Jombang. Sedangkan Ikhlasul adalah siswa binaan yang baru saja masuk ekskul, tetapi berkat semangat dan ketekunannya berlatih, dia mampu menjadi juara 2. Dia penerus Tria pada lomba-lomba berikutnya.” Kata Faizal, kesiswaan MA Unggulan Nuris tersebut. [AF.Red]

 

 

Related Post