Robeknya Bendera Ahlussunnah wal Jama’ah

Oleh : Robith Qoshidi Al-Azhary, Lc

Haruskah aku bertanya pada Imam Asy-Syafi’i,
perlukah kita ber-witir?
Haruskah aku bertanya pada Imam Al-Asy’ary,
perlukah kita kita berpikir?
Haruskah aku bertanya pada Imam Al-Ghozaly,
perlukah kita berdzikir?
Di tengah carut marutnya hedonisme
Badai ekstrimisme
Mencabik-cabik umat
Berantakan
Berserakan
Luluh lantak
Berkeping-keping

Oh Dimanakah Mujaddid-Mujaddid Baru
Pemimpin yang mampu menjadikan umat satu
Di bawah bendera Ahlussunnah wal Jama’ah
Yang sedang berkibar setengah tiang
Robek dan kusam

Kairo Before Alexandria, 10 March 2017

Related Post