UNBK 2018 di MA Unggulan Nuris, Semangat Siswa asal Thailand Lulus dengan Nilai Baik

UNBK 2018 di MA Unggulan Nuris, Semangat Siswa asal Thailand Lulus dengan Nilai Baik

Pesantren Nuris – Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2018 di MA Unggulan Nuris kali ini ada keunikan tersendiri. Sebab, pertama kalinya MA Unggulan Nuris akan meluluskan siswa asal Provinsi Pattani, Thailand. Sulfa Manni’, siswa kelas XII PK B, dia santri angakatan pertama yang nyantri di Pesantren Nuris Jember, dan akan menyelesaikan sekolah di MA Unggulan Nuris pada program studi keagamaan.

UNBK 2018 yang dilaksanakan sejak hari Senin, 09 April hingga 12 April 2018, siswa asal negeri Gajah Putih tersebut terus bersemangat dan fokus menyelesaikan ujian. Dia berharap bisa menyelesaikan studinya dengan nilai yang baik dan memuaskan.

(baca juga: PMR Wira MA Unggulan Nuris Raih Peringkat 2 Ajang Labdana Lamarta II Tingkat Provinsi)

Berbagai usaha telah dia lakukan, mulai dari aktif mengikuti LBB (Lembaga Bimbingan Belajar) Nuris, belajar di kelas khusus MA Unggulan Nuris dengan sistem tutor sebaya, hingga belajar latihan soal sendiri dengan bimbingan guru di kelas. “Sudah terbiasa dengan redaksi bahasa Indonesia, meski terkadang ada istilah yang kurang mengerti. Tapi saya akan berusaha keras agar lulus dengan nilai baik.” Katanya.

Seperti yang telah diketahui, dalam tiga tahun terakhir MA Unggulan Nuris selalu menjadi tujuan siswa asal Thailand untuk belajar. Total sudah ada sekitar 17 siswa asal Thailand yang menempati kelas program studi keagamaan mulai kelas X, XI, hingga kelas XII. Sulfa Manni’ adalah satu siswa angkatan pertama yang kini dudik di kelas XII PK B dan sedang mengikuti UNBK 2018.

(baca juga: Banyak Baca dan Latihan Analisis Soal, Kunci Wardatul Fitriah Raih Juara 1 Biologi KSM 2018)

Jadwal UNBK 2018 ini terbagi dalam tiga sesi, mulai jam 07.30 – 09.30, 10.30 – 12.30, dan 14.00 — 16.00. Sementara itu, pengawas UNBK 2018 di MA Unggulan Nuris berasal dari 2 sekolah yakni, MAN 1 Jember dan MA Ashri Jember. Mereka adalah Sofia Ratnaningsih, S.Pd, Yunita Dirmayanti, S.Pd (MAN 1 Jember), dan Drs. H. Khotim Ashom, M.Pd.I (MA Ashri Jember).

“Kali ini ada sekitar 91 siswa MA Unggulan Nuris yang mengikuti UNBK 2018. Ada 1 kelas prodi IPA, dan 2 kelas prodi PK. Dan yang spesial, terdapat 1 siswa asal Thailand yang berjuang dalam ujian akhir ini yakni, Sulfa Manni’. Semoga anak-anakku mampu mengerjakan dengan baik, jujur, dan mendapatkan hasil yang optimal. Amin.” Kata Ning Balqis Al Humairo, kepala MA Unggulan Nuris.[AF.Red]

foto Sulfa Manni’ sebelum menghadapi UNBK 2018, dokumen Sabtu, 07/04/2018.

 

Related Post