Terbilang Lebih Murah, Namun Utamakan Sensasi Oishi Ayam G’Cheese
Pesantren Nuris – Alumni Nuris patut diapresiasi dalam eksistensinya di segala bidang. Kali ini lulusan SMA Nuris Jember tahun 2018 silam tersebut tiba-tiba menggebrak lewat usahanya di bidang kuliner, Ayam Geprek Keju, atau dikenal dengan Ayam G’Cheese. Sebagai grand opening, dia membuka lapak tersebut dengan promosi serba 10ribu lho. Come on, lanjutkan baca liputannya!
Ahsan Afano, nama pengusaha muda yang kini merintis bisnis kuliner yang lapaknya terletak di area strategis kampus yakni, Jalan Nias 07, belakang kampus STIE Mandala Jember. Dengan menu andalan Ayam G’Cheese ini, Ahsan, sapaan akrabnya di Pesantren Nuris Jember, yakin bisa bersaing dengan menu-menu kuliner yang disukai mahasiswa dan khalayak lainnya.
“Sebagai pembuka, harga 10ribu saya kira sangat murah untuk ukuran menu ayam geprek keju tersebut. Kita promosikan dari tanggal 07 sampai 17 Agustus 2019. Dengan sensasi oishi keju yang tentu berbeda dengan menu biasa.” Ungkap pemuda kelahiran Banyuwangi, 01 Juni 1999 tersebut.
(baca juga: Meski Masih MABA, Alumni Nuris Ini Jabat Presiden Mahasiswa)
Lelaki yang memang girang berbisnis sejak masih di SMA Nuris Jember, selalu merasa tertantang dalam memulai langkah entrepreneur. Tak heran saat kesibukannya kuliah di kampus bisnis Umar Usman, Jakarta, dia membuka usaha lapak Ayam Geprek Keju bersama dengan teman-teman kuliahnya.
“Berawal dari sharing dengan senior saya yang memang punya usaha di Jember, kemudian kita memulai lagi patungan membuka usaha di area kampus yang strategis. Saya memegang saham sekitar 30%, lalu senior saya 50%, dan donatur lainnya sekitar 20%. Mohon doa, dukungan, dan kunjungannya, semoga usaha ini lancar.” Imbuhnya.
(baca juga: Alumni Nuris Ini Jabat Kepala Farm PT Super Unggas Jaya)
Dikenal sebagai siswa yang kreatif dan aktif saat berada di SMA Nuris Jember, pemuda yang juga hobi bermain basket dan berenang ini memiliki catatan bagus pula saat di kampusnya. Terbukti, sejak awal masuk kampus Bisnis Umar Usman, dia didapuk sebagai presiden BEM atau Badan Eksekutif Mahasiswa.
Termasuk saat di Nuris, Ahsan juga pernah menjadi Ketua Umum Ekskul Sains atau dikenal dengan Madrasah Sains (MSains). Pemuda tampan berkaca mata ini pun juga dikenal supel dan pandai bergaul dengan siapa pun sehingga menjadi sosok yang menyenangkan. Semoga usaha ayam G’Cheese-nya juga sukses laris.[AF.Red]
Nama : Ahsan Afano
Lembaga : SMA Nuris Jember, Jurusan IPA, lulusan tahun 2018
Kuliah : Kampus Bisnis Umar Usman, Jakarta, jurusan bisnis