Majalah Nuris, Pimred Baru, Semangat Baru! Inovasi Baru!
Pesantren Nuris- Redaksi Majalah Nuris baru saja menggelar acara Serah Terima Jabatan (SERTIJAB) masa bakti 2020-2021. Acara yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali digelar pada Jumat, 21 Agustus 2020, pukul 19.00 WIB hingga selesai di dalem selatan Pesantren Nuris Jember.
Peserta yang hadir dalam acara ini yakni seluruh redaksi mahasiswa dan siswa baru yang akan dilantik, serta tamu undangan dari pencetus Majalah Nuris terdahulu.
(Baca juga: Majalah Nuris adakan seminar untuk menambah wawasan sastra pesantren)
Acara dibuka oleh pembawa acara yakni Ifadatul Amalia dan Husniatul Hasanah, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Pimred demisioner, Nur Arina Zulfa dan Ustad Imam Sanusi. Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Ustad Imam Sanusi, dilanjutkan serah terima jabatan dari Pimred demisioner Nur Arina Zulfa, kepada Pimred terpilih Ayu Novita Sari, pemutaran video dokumenter, dan terakhir penutup yang diakhiri dengan doa oleh Ustad Hidayatullah.
Diakhir acara Sertijab juga dimeriahkan oleh lagu-lagu islami yang dibawakan oleh pemenang the voice Daltim yaitu Friska Teana, dan Cindi Dwiyanti.
“Pemilihan pimred baru Majalah Nuris (MN) ini tidak melalui voting seperti pemilihan ketua pada umumnya, tetapi kami menilai dan melihat dari kinerja selama 1 tahun menjabat menjadi tim redaksi, kemudian akan di rundingkan oleh struktur inti,” ujar Nur Arina Zulfa.
(Baca juga: yuk nulis! majalah nuris edisi-18 segera terbit)
“Harapan saya kedepannya, semoga redaksi MN selalu menjaga kesolidannya, mampu memunculkan inovasi-inovasi baru untuk menjadikan MN lebih baik lagi. Semoga MN bisa bersanding dengan majalah bergengsi di luar sana dan mampu mengibarkan nama Nuris nantinya,” tambahnya. Selamat untuk Pimred terpilih dan semoga amanah, sukses selalu Majalah Nuris. [Red.Dev]