Lukmanul Afif: Jadi Santri, Carilah Barokah Kyai
Pesantren Nuris- Setiap alumni Nuris selalu hadir dengan segala cerita yang penuh inspiratif, dengan jalan kesuksesannya masing-masing. Begitupun dengan alumni yang satu ini. Namanya Lukmanul Afif, atau biasa akrab dipanggil Afif. Ia merupakan alumni SMK Nuris Jember jurusan teknik komputer dan jaringan (TKJ).
(Baca juga: Mengabdi dan berdedikasi alumni nuris ini istiqomah di jalur pendidikan)
Afif juga pernah aktif di OSIS ketika duduk di SMK Nuris Jember, baginya mengikuti organisasi nantinya akan bermanfaat untuk kehidupan bermasyarakat.
Tak seperti lulusan SMK pada umumnya yang ingin langsung masuk dunia kerja, ia memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya setelah lulus dari SMK Nuris Jember. Ia kemudian melanjutkan kuliah jurusan produksi pertanian, program studi produksi tanaman perkebunan Politeknik Negeri Jember.
Selain sebagai mahasiswa ia juga kembali aktif di organisasi yakni UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) Jurusan Produksi Pertanian.
(Baca juga: kembali untuk mengabdi, alumni ini kini jabat kepala biro pendidikan karakter)
Untuk tugas akhirnya ia meneliti tentang jarak tanam untuk tembakau di Kabupaten Jember. Setelah lulus pada tahun 2013 lalu, ia kemudian mendaftar di Kementrian Sosial Jember sebagai pendamping PKH. Gayung bersambut, ia diterima dan bekerja mulai tahun 2015 hingga sekarang di Kementrian sosial sebagai pendamping PKH.
Lelaki kelahiran Jember, 20 April 1992 ini juga memberikan pesan kepada adik-adik di Nuris. “untuk adik-adik santri Nuris, patuhlah kepada pengasuh, kyai, dan pengurus pesantren supaya kalian mendapat barokah nantinya,” ujarnya. [Red.Dev]
Biodata
Nama : Lukmanul Afif
Tempat, tanggal lahir : Jember, 20 April 1992
Alamat: Desa Sumberdanti, Kecamatan Sukowono
Lembaga: SMK Nuris Jember, TKJ 2010
Kuliah: Jurusan Produksi Pertanian Program Studi Produksi Tanaman Perkebunan Politeknik Negeri Jember
Karier: Pendamping PKH Kemensos Jember