Alumni SMA Nuris Jember, Rampungkan Tugas Akhir Di Tengah Pendemi

Tunggu Wisuda, Alumni Nuris Siapkan Pasca Sarjana

Pesantren Nuris- Kabar bahagia datang dari alumni SMA Nuris Jember lulusan tahun 2016, ia baru saja menyelesaikan dan mempertanggung jawabkan tugas akhirnya dalam sebuah sidang pada 21 September 2020 lalu. Barang kali alumni angkatan 2016 ada yang mengenal sosok ramah dan cantik yang satu ini! Mari simak kisah serunya!

Gadis ramah ini bernama Nila Durrotun Nasihah, yang akrab dipanggil Nila. Ia merupakan alumni SMA Nuris Jember tahun 2016, jurusan IPA. Ketika duduk di bangku SMA Nuris Jember, ia aktif di M Sains Fisika. Tak hanya itu ia juga sempat menjadi pengurus kebersihan di asrama putri.

Setelah lulus, gadis kelahiran Jember 26 Februari 1998 ini lalu melanjutkan pendidikan di Politeknik Negeri Jember (POLIJE) mengambil jurusan Budidaya Tanaman Perkebunan. Ia mengaku suka bertanam, oleh karena itu ia mengambil jurusan ini.

Tak hanya sebagai mahasiswa, ia juga aktif di organisasi yakni di himpunan prodi budidaya tanaman perkebunan, dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM).

(Baca juga: jadi mahasiswa pasca sarjana di universitas negeri malang alumni nuris siap jadi dosen)

Untuk tugas akhirnya ia memilih judul “Uji Efikasi Insektisida Nabati Tembakau terhadap Hama Uret Tanaman Tebu.” Ia melakukan sidang tugas akhirnya secara virtual, pada 21 September 2020 lalu, dan dinyatakan lulus.

Gadis asli Wuluhan Jember ini pun berkisah tentang pengalamannya melaksanakan sidang secara virtual. “Melaksanakan sidang secara virtual itu rasanya ya aneh gitu, tidak bisa bertatap muka dengan dosen, kemudian banyak kendala yang sinyalnya jelek, pemadaman, salah paham antara dosen dengan mahasiswanya ketika menjawab pertanyaan. Akhirnya segalanya tertunda. Selain itu biasanya bimbingan tugas akhir bisa langsung menghadap sehingga bisa langsung direvisi, sekarang masih harus sabar menunggu 1 minggu selesai revisi. Dan wisuda juga tertunda hingga waktu yang belum ditentukan, tapi Alhamdulillah pendaftaran sudah di validasi mahasiswa yang mendaftar wisuda. Semoga pandemi ini segera usai supaya semuanya berjalan normal kembali, semangat bagi pejuang toga kawan-kawan,” ujarnya.

(Baca juga: calon perawat, alumni nuris lolos kuliah di poltekkes kemenkes surabaya)

Nila mengaku untuk saat ini sembari menunggu wisuda ia ingin mencari pengalaman kerja terlebih dahulu, dan berharap bisa melanjutkan pendidikannya lagi ke jenjeng yang lebih tinggi. “Untuk saat ini saya mau mencari pengalaman kerja dulu, Insyaallah kalau ada rezeki mau lanjut S2, doakan ya,” ungkapnya.

Ia juga memberikan kesan selama pernah nyantri di Pesantren Nuris Jember. “Nyantri itu asik, saya sangat mandiri semenjak mondok di Nuris, apalagi  saya pernah menjadi pengurus kebersihan di pondok dalem barat yang mana bu nyai selalu mengajarkan kita harus sangat menjaga kebersihan, jadi pagi, siang, sore, malam selalu mengecek kebersihan wilayah dan kamar mandi. Banyak cerita terhadap diri saya sendiri, kemudian banyak kenangan bersama teman teman juga. Hanya saja yang disayangkan setelah lulus, komunikasi antar alumni terutama yang dulu se kamar se wilayah memudar. Jadi kenangan-kenangan itu ya di ingat pribadi masing-masing belum bisa ber nostalgia bareng lagi,”

“Untuk adik-adik yang masih mondok saat ini, sabar yang lebih utama, kemudian gunakan waktu sebaik mungkin ketika belajar di pondok, karena nanti akan ada saatnya menyesal tidak menggunakan waktu sebaik baik mungkin selama masih belajar di pondok pesantren. Jangan lupa tirakat dengan tujuan agar mendapatkan barokah nya kyai dan bu nyai, doanya beliau agar nyambung kepada kita sebagai santrinya,” ujarnya mengakhiri. [Red.Dev]

Nama: Nila Durrotun Nasihah
Tempat, tanggal, lahir: Jember 26 Februari 1998
Alamat : Dukuh-dempok Wuluhan Jember
Lembaga: SMA Nuris Jember, IPA 2016
Kuliah: Jurusan Budidaya Tanaman Perkebunan, Politeknik Negeri Jember

Related Post