Kenang Tinggal di Pesantren Lewat Kegiatan Organisasi IPNU IPPNU
Pesantren Nuris- Alumni Nuris selalu memiliki keistimewaannya masing-masing, mereka juga selalu memiliki kisah inspiratifnya masing-masing. Nah alumni yang satu ini seorang gadis cantik kelahiran Jember, 29 Februari 2000. Ia merupakan alumni lembaga SMA Nuris Jember, jurusan IPS Science lulusan tahun 2018.
Ia adalah Dewi Novitasari, semasa menjadi siswa di SMA Nuris Jember, ia juga aktif di Madrasah Sains (M-Sains) atau ekstrakurikuler sains, tepatnya di pelajaran geografi, sosiologi dan sejarah.
(Baca juga: pintar manfaatkan situasi, skripsi alumni ini terinspirasi dari pandemi)
Ia mengaku mengikuti kegiatan di luar pelajaran di kelas itu sangat menyenangkan, selain dapat membantu memahami lebih banyak materi IPS, ia juga belajar berorganisasi.
Setelah lulus dari SMA Nuris Jember, ia kemudian melanjutkan kuliah di jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jember. Ia mengaku mengambil jurusan ini karena rasa penasarannya dan ia juga mulai menemukan ketertarikan di bidang Bahasa Indonesia.
Tak hanya sebagai mahasiswa aktif di Universitas Jember, gadis yang akrab dipanggil Dewi ini juga aktif dalam kegiatan PKPT Ipnu Ippnu Universitas Jember, ia juga pernah menjabat sebagai bendahara umum tahun lalu, dan tahun ini ia menjabat sebagai departemen syiar dakwah. Menurutnya banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan di dalam organisasi ini, seperti kajian Aswaja, latihan hadrah dan lainnya.
“Kegiatan yang kami lakukan tak jauh beda seperti organisasi keagaamaan lainnya. Dalam organisasi kami, biasanya kegiatan yang rutin dilakukan yaitu kajian Aswaja atau fikih setiap malam Kamis, latihan hadroh setiap Sabtu, Jumat malam, dan baca sholawat setiap Kamis malam. Sisanya mengadakan rapat setiap malam Minggu untuk evaluasi kegiatan setiap departemen,” ungkapnya.
Kegiatan-kegiatan seperti itu sering kali mengingatkan Dewi tentang Pesantren Nuris Jember, yang tentu saja meninggalkan banyak kesan baginya.
(Baca juga: lulus kuliah tepat waktu, alumni nuris ini bangga jadi guru)
“Kesan saya selama di Nuris tentu sangat berharga, proses tumbuh dewasa di pesantren nyatanya lebih menantang. Karena di situ kita bisa menjadi teman, orang tua, adik dan kakak untuk santriwati lainnya. Alhamdulillah dengan pengalaman tersebut, saya sekarang menjadi pribadi yang lebih tangguh dan bijak menanggapi setiap persoalan,” ujarnya.
Ia juga memberikan pesan untuk para santri Nuris yang saat ini masih menimba ilmu di Pesantren Nuris Jember.
“Pesan untuk adik-adik tercinta, jadilah terang dalam gelap agar terlihat. Karena ketika kamu terang dalam terang, yang ada hanyalah silau. Semangat adik-adik,” ujarnya mengakhiri. [Red.Dev]
Nama: Dewi Novitasari
Tempat, tanggal lahir: Jember, 29 Februari 2000
Lembaga: SMA Nuris Jember, IPS Science, 2018
Kuliah: Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jember.