Borong Juara Cover Lagu Islami Ajang Lesbumi Award 2021, Dua Siswa MA Unggulan Nuris Jember ini Moncer Banget

Persembahkan Hari Santri Nasional 2021 dengan Prestasi Cemerlang melalui Irama dan Nada

Pesantren Nuris – MA Unggulan Nuris Jember patut berbangga dengan torehan prestasi dua siswa terbaiknya ini. Bagaimana tidak, bertepatan dengan peringatan Hari Santri Nasional 2021, Friska Triana NS., dan Cindy Dwiyanti NS. borong juara cover lagu islami pada ajang Lesbumi Award 2021 pada hari Kamis, 21 Oktober 2021 kemarin.

Perlombaan yang berlangsung secara daring ini, para peserta mengirim video karya cover lagu islami kepada panitia pada tanggal 17 Oktober 2021 lalu. Kemudian panitia mengunggah video cover tersebut di kanal youtube Lesbumi Jember, sedangkan dewan juri memberikan penilaian dari aspek musik, vokal, dan visualisasi lagu.

Dewan juri memutuskan dan menetapkan para juara cover lagu islami yang diumumkan di Pondok Pesantren As Syifa Cumedak, Sumberjambe. Pengumuman ini juga bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW., Hari Santri Nasional 2021, dan Milad Pondok Pesantren Nurul Islam Jember ke-27—selaku tuan rumah Ajang Lesbumi Award 2021 tersebut.

(baca juga: Borong Juara MTQ Pemkab Jember, Geliat Prestasi Santri Nuris di Awal Tahun Pelajaran 2021–2022)

Friska Triana NS., siswi kelas XI PK 1 dinobatkan sebagai juara 1, sementara Cindy Dwiyanti NS., siswi kelas XII IPA 1 dinobatkan sebagai juara 2. Hebatnya lagi, mereka ini saudara kandung, Cindy adalah kakak dari Friska. Mereka mendapat tropi, piagam juara, dan uang pembinaan masing-masing sebesar Rp400.000,– dan Rp300.000,–.

“Alhamdulillah tak henti-hentinya bersyukur bisa terus membanggakan MA Unggulan Nuris dan Pesantren Nuris Jember melalui juara ini. Semoga saya bisa terus mengembangkan bakat vokal saya, dan senangnya lagi saya dan kakak saya bisa juara bersamaan.” Tukas Friska.

“Semangat maulid nabi dan juga bertepatan hari santri, kami persembahkan prestasi lomba ini. Kami juga berterima kasih kepada panitia Lesbumi Jember yang mewadahi bakat dan minat bidang kesenian menyanyi ini. Kami santri, Jaya selalu Lesbumi, Jaya selalu NU, jaya selalu Indonesia.” Imbuhnya.[AF.Red]

Friska Triana NS (sebelah kanan pembaca) dan Cindy Dwiyanti NS saat berpose di depan masjid PP. As Syifa Cumedak, Sumberjambe, Jember
Siswanto (ketua Lesbumi Jember) menyerahkan penghargaan kepada Friska Triana NS. sebagai juara 1 lomba cover lagu islami Lesbumi Award 2021
Related Post