Gelar Servis Murah di Desa Ledokombo, SMK Nuris Jember Lanjutkan Kunjungan Servis di Desa Ke 19
Pesantren Nuris – Dari Desa Karang Kedawung Kecamatan Mumbulsari Jember, kunjungan servis murah SMK Nuris Jember, berlanjut ke Desa Ledokombo Kecamatan Ledokombo Jember pada Sabtu, 18 Juni 2022 lalu. Servis dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB.
Bertempat di depan kantor camat Ledokombo, servis murah digelar. Pada gelaran kali ini sebanyak 9 mekanik dari SMK Nuris Jember dikerahkan, mereka dari jurusan Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) dan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Mekanik sepeda motor honda antara lain 5 anak dari kelas XI TBSM SMK Nuris Jember, Ahmaf Renaldi, M Ali Wafa, M Farhan, Ari Yudha, Yusril Ilham dan 1 alumni lulusan tahun 2022 yakni M Ridwan.
Dari jurusan TKJ ada 3 anak yakni, Rizal Zailani (Dari kelas XI TKJ A), Afif Abrori (XI Axioo) dan Dani (XI Axioo).
Kepala mekanik M. Fikri Haikal mengungkapkan, pemilihan siswa yang ditunjuk sebagai mekanik, dinilai dari keaktifan dan kemampuan mereka dalam praktik. “Ya anak-anak ini sudah sangat terlatih, mereka sudah sudah memiliki sertifikat magang di bengkel resmi Honda, juga Axioo. Selain itu mereka juga sangat terampil dalam melakukan tindakan servis, ya tentunya tetap saya dampingi, untuk mengecek hasil kerja mereka,” ungkapnya.
Setiap desa yang dikunjungi mekanik dari SMK Nuris Jember juga berbeda-beda. “Ya kami pilih dan kami acak, karena mereka juga harus tetap mendapat pelajaran di sekolah, oleh karenanya setiap hari mekanik kami berganti-ganti,” tambahnya.
Kepala Camat Ledokombo Bapak Najmul Huda, SSTP, M.Si mengungkapkan beliau sangat senang dikunjungi oleh tim kunjungan servis SMK Nuris Jember.
“Saya senang dan bersyukur sekali, dengan adanya program servis seperti ini tentu sangat bermanfaat bagi warga Ledokombo. Saya lihat cara siswa SMK Nuris Jember dalam menangani sepeda motor maupun laptop juga bagus, mereka sangat terlatih, dan profesional. Semoga kedepannya ini bisa jadi program tahunan yang rutin dilaksanakan,” ungkapnya. [Red.Dev]