Sering Dimintai Bantuan Teknisi di Laboratorium Komputer sejak Nyantri, Kini Sukses jadi Sarjana Sarjana Teknik
Pesantren Nuris – Siapa yang tidak mengenal Moh. Iqbal Fathoni, sang teknisi lab yang cukup populer di masanya. Ia adalah alumni SMK Nuris Jember tahun 2018 yang melanjutkan studi di Universitas Jember, jurusan Teknik Pertanian melalui jalur SBMPTN.
Baginya, bidang teknik tidak hanya perlu dipelajari di lingkup Teknik Informasi. Pasti ada ilmu lain yang juga memerlukan dan mempelajarinya. Terlebih di zaman sekarang yang serba IT. Iqbal, sapaan akrabnya geluti teknik pertanian.
“Setelah saya jalani, kuliah di teknik pertanian itu cukup menyenangkan. Dari segi pembelajaran, hampir 70% sama dengan TI. Banyak menggunakan basis-basis teknologi. Beruntung dulu pernah sekolah di SMK Nuris” Ujar pria kelahiran Jember, 21 Februari 2000.
(baca juga: Aksi 9 Siswa SMK Nuris Jember di Gelaran Servis Murah Berhasil Pukau Warga Desa Sumbersalak Kecamatan Ledokombo)
Di sela-sela jam kuliah, ia aktif di berbagai organisasi kampus. Jabat sebagai pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Pertanian (BEM FTP) selama dua periode. Di bidang yang sama (Divisi infokom), Iqbal juga sempat jabat pengurus UKMO FTP.
Kini, Pria bercita-cita sebagai entrepreneur pertanian ini berhasil menuntaskan studi sarjananya senin lalu, 4 Juli 2022. Penelitian skripsinya berjudul “Kalibrasi dan Validasi Model SWAT di DAS Mayang”. Suatu penelitian berbasis aplikasi yang pengolahan datanya cukup sulit. Selamat, semoga menjadi sarjana yang dapat membuka lapangan pekerjaan sesuai cita-cita.[Khofif.Red]
Nama : Moh. Iqbal Fathoni
Lembaga : SMK Nuris Jember, Jurusan TKJ, tahun 2018
Kuliah : Teknik Pertanian, Universitas Jember