Dikenal Multitalenta, Juarai Olimpiade Astronomi, Juara Karya Tulis Ilmiah, hingga Aktif Berorganisasi
Pesantren Nuris – Selamat dan sukses patut diucapkan untuk Santri Nuris Jember berprestasi ini. Pasalnya, ia bukan sekadar mampu menuntaskan pendidikan sarjana, tetapi juga meraih predikat magna cum laude atau dengan kehormatan sebagai lulusan terbaik dengan capaian Indeks Prestasi Kumulatif nyaris sempurna, tertinggi, 3,96. Fantastikan bukan?
Muhammad Fajri Kholili Zain, nama lengkap santri kelahiran Jember, 06 Februari 2001 ini. Sejak studi di SMA Nuris Jember, ia kerap meraih prestasi di bidang astronomi. Tak heran, sejak tamat 2019 pada jurusan IPA, ia melanjutkan studi sarjana di Universitas Islam Negeri (UIN) Wali Songo Semarang, pada Jurusan Ilmu Falak.
“Sejak di Nuris saya banyak dikenalkan oleh guru saya seperti mbak Hairlinda tentang perbintangan, bulan, dan megahnya ruang luar angkasa. Dari situ saya sangat tertarik mempelajari astronomi bahkan sempat bercita-cita jadi astronot.” Jawabnya Fajri dengan tersenyum saat ditanya awak media pesantrennuris.net.
(baca juga: Alumni Nuris ini Sukses Raih Sarjana Hukum di UIN Sunan Ampel Surabaya dengan Predikat Cum Laude)
“Saat ini saya fokus mencari ilmu, ambil jurusan ilmu falak juga mempelajari soal perbintangan. Semoga nanti apa yang saya dapatkan bemanfaat dan tidak lagi mengejar menjadi seorang astronot. Mohon doanya semoga mendapat kesempatan studi pascasarjana ke depannya.” Imbuhnya.
Selama studi sarjana, lelaki jenius asal Jalan Kotta Blater, Gg 7, Cangkring, Jenggawah, Jember ini banyak pengalaman mengesankan. Sejak awal masuk kuliah ia pernah ditugasi mendampingi Prof. Thomas Jamaludin selaku Kepala LAPAN pada tahun 2019 silam. Kesempatan emas ini, ia dapatkan saat aktif dalam organisasi himpunan mahasiswa jurusan ilmu falak tersebut.
Ia juga sempat aktif di organisasi lembaga pers mahasiswa, kesukaannya dalam belajar dan mengetahui banyak hal dan berpikir kritis dijalaninya. Bahkan, ia pernah ditugasi mewawancarai Wali Kota Semarang. Tak hanya sibuk berkegiatan, ia tetap melanjutkan tren semangat berprestasi sejak di SMA Nuris Jember hingga kuliah.
(baca juga: Muhammad Fajri Kholili Zain, Leader Sejati, Peraih JUara 3 OSK Astronomi 2018)
Pemuda yang hobi membaca dan traveling ini juga sering menjuarai olimpiade astronomi antarmahasiswa dan pernah mewakili delegasi Provinsi Jawa Tengah dalam ajang MTQ Nasional dalam bidang karta tulis ilmiah setelah memenangkannya mulai jenjang daerah. Luar biasa bukan?
Akhirnya, tepat pada 26 Juni 2023 lalu, ia sukses mempertanggungjawabkan skripsi berjudul, “Pembuktian Sains Atas Hadis Tentang Matahari Terbit dari Barat”. Ia pun resmi diwisuda dan memastikan titel sarjana hukum di belakang namanya pada 23 Agustus 2023 lalu dengan status lulusan sarjana terbaik dengan capaian IPK 3,96. Keren.
Bagi Fajri, tidak menargetkan apa pun selama studi sarjana, dengan melakukan yang terbaik setiap waktu adalah prinsipnya. Pencapaian prestasi yang telah ia raih semata adalah anugerah Allah swt. berkat ikhtiar, restu orang tua, dan doa para guru-guru. Ia berharap ke depan dapat meneruskan pendidikan yang lebih tinggi. Semoga tercapai, amin.[AF.Red]
Nama : Muhammad Fajri Kholili Zain
Ttl : Jember, 06 Februari 2001
Alamat : Jalan Kotta Blater, Gg 7, Cangkring, Jenggawah, Jember
Lembaga : SMA Nuris Jember, Jurusan IPA, tahun 2019
Kuliah : UIN Wali Songo Semarang, Jurusan Ilmu Falak