Sukses Sandang Gelar Sarjana, Nikmati Hari-Hari Berkhidmat di Pesantren selama Kuliah

Mantapkan Diri Jadi Guru Profesional, Terus Belajar meski Sudah Pengalaman Mengajar di SMP dan MTs Unggulan Nuris

Pesantren Nuris – Nikmati hari-hari berkhidmat di pesantren tak menghalangi cita-cita santri ini dapat menuntaskan perkuliahan dengan membanggakan. Justru, berkhidmat banyak memberikannya bekal dan pengalaman mental yang kuat untuk berhadapan dengan banyak orang. Terbukti, pada 18 Desember 2023 kemarin, ia sukses mempresentasikan skripsinya dan raih gelar sarjana.

Humairotul Warda, santriwati lulusan SMA Nuris Jember, Jurusan IPS, tahun 2018 ini mempertanggungjawabkan hasil penelitian berjudul “Mitos Gua Payudan Desa Daleman Kecamatan Guluk-guluk Kabupaten Sumenep: Kajian Tradisi Lisan” di hadapan para dosen penguji dengan sukses. Ia pun berhak menambahkan titel sarjana pendidikan di belakang namanya dengan IPK cum laude, 3,65.

“Sebelumnya saya punya cita-cita jadi pengusaha. Akan tetapi, saat pendaftaran kuliah, saya membaca peluang lolos jalur tes tulis di Universitas Jember yakni, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Ya, akhirnya saya jalani dengan semangat, mungkin ini takdir terbaik Allah buat saya.” Tutur Ustazah Ira, sapaan akrabnya.

Gadis cerdas kelahiran Jember, 24 Maret 2000 ini menjalani hari-hari perkuliahan seraya mengkhidmatkan diri ke pesantren yang telah mendidiknya, Pesantren Nuris Jember. Sempat diamanahi sebagai Divisi Ubudiyah, ia juga pernah menjadi Wakil Ketua Asrama Daltim, hingga pernah sebagai Sekretaris Asrama Daltim.

(baca juga: Selamat dan Sukses, Alumni Ini Resmi Lulus Kampus ITS Surabaya)

Meski dengan seabrek kesibukan tugas dan amanah di pesantren, tak menyurutkan semangat mengabdi dan menjalani kuliah secara bersamaan. Sempat terbesit dalam dirinya, santriwati asal Ambulu, Jember ini ingin aktif dalam keorganisasian di kampus. Namun, karena kesibukan dan keyakinan dirinya untuk fokus mengabdi akhirnya ia tak melanjutkan keinginannya itu.

Selain itu, ia pernah mendapat kepercayaan menjadi guru bantu yang bertugas di lembaga SMP dan MTs Unggulan Nuris. Kesempatan ini ia manfaatkan sebaik mungkin untuk mempertajam pengetahuan dan praktik menjadi seorang guru profesional. Ira pun tertanam sanubarinya untuk lebih banyak belajar agar dapat menjadi guru yang inspiratif.

“Sekarang ini masih mempertimbangkan apa melanjutkan pascasarjana atau ikut seleksi PPG. Yang jelas saya bersyukur sudah setahap menyelesaikan kuliah semoga mendapat ilmu bermanfaat dan berkah. Semoga ke depannya lebih baik lagi, mohon doanya saja.” Tutupnya.[AF.Red]

Nama                    : Humairotul Warda
Ttl                           : Jember, 24 Maret 2000
Alamat                 : Ambulu, Jember
Lembaga              : SMA Nuris Jember, Jurusan IPS, tahun
2018
Kuliah                   : UNEJ, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

 

Related Post