Tingkatkan Minat Baca Melalui Bedah Buku Karya Alumni Pesantren Nuris Jember
Pesantren Nuris- Sudah menjadi rahasia umum, jika minat baca buku orang Indonesia tidak sebanyak dengan orang-orang dari negara maju, seperti Jepang misalnya. Bahkan, minat baca masyarakat Indonesia terbilang jauh di bawah rata-rata.
Dilansir dari banyak sumber, masyarakat Indonesia memiliki rata-rata minat baca sebesar 0,001%. Dikarenakan minimnya minat baca, membuat pemerintah dan beberapa lapisan masyarakat sadar dan tergerak. Sehingga mereka melakukan upaya peningkatan minat membaca.
(Baca juga: Lebih dari 100 Santri Nuris, Diberangkatkan dalam Program Abdi Masyarakat (PAM) 2024)
Sabtu, 04 Mei 2024, bertepatan di aula SMA, Pondok Pesantren Nurul Islam menggelar acara bedah buku dengan dua judul buku karya alumni MA Unggulan NURIS. “Sebilah Narasi di Balik Puisi”, karya Iftah Nurul Hidayah dan “Permisi Pembaca Selamat Menunaikan Ibadah Puisi”, karya Alya Latifatul Fitriyah.
Buku itu dibedah oleh Pak Ibnu Wicaksono, S.S. Dimana beliau merupakan guru bahasa Indonesia di sekolah menengah atas dengan berbagai prestasi yang telah didapatnya. “Untuk menulis tidak perlu mencari yang jauh cukup dengan tulis saja yang dekat, seperti buku diary”, tutur Kak Alya dan Kak Iftah ketika diberi kesempatan untuk berbicara.
Acara tersebut berjalan lancar berjalan lancar dan meriah. Acara ditutup dengan pertanyaan-pertanyaan dari peserta bedah buku yang merupakan perwakilan dari setiap lembaga masing-masing. “Jangan lihat hujan ketika jatuh, tetapi lihatlah ketika tumbuh”, tutur Pak Ibnu Wicaksono, S.S. di akhir acara sesi tanya jawab. (nafis/red)
Para Pemateri Berfoto Bersama Setelah Acara