Dua Siswa MA Unggulan Nuris Lolos Uji Kompetensi, Bersiap Kuliah ke Universitas Al Azhar Mesir

Bahagia dan Membanggakan, Tegaskan Predikat MA Unggulan Nuris Go Internasional

Pesantren Nuris – MA Unggulan Nuris sukses melanjutkan konsistensi untuk mengantarkan anak didiknya menggapai impian kuliah ke luar negeri. Predikat Go Internasional yang digaungkan bukan isapan jempol belaka, justru menjadi motivasi dalam pembimbingan kompetensi siswa agar siap belajar baik di kampus terbaik nasional maupun kampus internasional.

Berdasarkan data statistik yang diumumkan oleh tim Guru Bimbingan Konseling (BK) lulusan MA Unggulan Nuris di tahun 2024, nyaris 95% sudah menemukan kampus tujuan baik melalui seleksi prestasi maupun seleksi tulis nasional. Dan yang membanggakan, per 27 Juli 2024 lalu, Kementerian Agama RI, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, dua siswa MA Unggulan Nuris lolos uji kompetensi Universitas Al Azhar Mesir.

Mohammad Dimas Rahmatullah dan Maulani Nur Zahrotul Jannah berada dalam daftar nama yang dirilis oleh Kemenag RI dinyatakan sebagai calon mahasiswa Universitas Al Azhar Mesir. Informasi ini sontak membanggakan segenap keluarga besar Pesantren Nuris Jember, khususnya almamater MA Unggulan Nuris.

(baca juga: Luar Biasa, 72 Pelajar MA Unggulan Nuris Lolos Jalur SPAN-PTKIN di Berbagai Kampus Negeri Bergengsi)

“Selamat dan sukses atas keberhasilan dua siswa terbaik kami dalam uji kompetensi masuk kampus Universitas Al Azhar Mesir. Mereka melanjutkan estafet lulusan yang sukses menembus ketatnya persaingan masuk kampus di negeri piramida tersebut. semoga setelah ini kabar baik berlanjut sebab masih ada siswa kami yang proses seleksi kuliah ke Yaman.” Ungkap Latifah, Waka MA Unggulan Nuris.

“Keberhasilan ini patut kami syukuri, tiada kebanggaan yang paling besar bagi kami selaku guru selain bisa mengantarkan kesuksesan anak didik kami belajar ke kampus impian masing-masing. Kami terus memacu semangat para siswa kelas akhir untuk terus mengikuti jejak terbaik kakak-kakaknya. Berbagai program pendampingan telah kami persiapkan ke depannya.” Tambahnya.

Dengan visi go internasional, MA Unggulan Nuris terus berupaya mengembangkan sayap ke berbagai kampus di luar negeri. Terbukti segenap alumninya meraih sarjana di berbagai negara mulai dari Thailand, Yaman, Yordania, Cina hingga Mesir.[AF.Red]

Related Post