Sukses MABISA Pesantren Nuris Jember Tahun 2025 Bidang Kepesantrenan, Antusias Ratusan Santri Luar Biasa

Kenalkan Dunia Santri dengan Segala Seluk Beluk Pembelajaran Terbimbing dan Keteladanan

Pesantren Nuris – Pengurus Pesantren Nuris Jember Bidang Kepsantrenan sukses selenggarakan agenda besar MABISA (Masa Bimbingan Santri) sejak Kamis, 10 Juli hingga Sabtu, 12 Juli 2025 kemarin. Ratusan santri baru dari lembaga SMP, MTs Unggulan, SMA, SMK, dan MA Unggulan Nuris tampak antusias mengikuti hingga tuntas.

Kegiatan ini diselenggarakan kepada para santri baru yang sudah berada di Pesantren Nuris Jember sejak Awal Juli 2025 lalu. Mereka diajak beradaptasi dengan lingkungan pesantren mulai dari pengenalan majelis pengasuh, dewan pengurus pesantren, tradisi dan budaya pesantren serta penguatan karakter santri.

(baca juga: Pecah!!! Kegiatan MPLS di SMK Nuris Jember Dibuka dengan Semangat oleh Regu Marching Band)

Menurut salah satu pengurus pesantren, Ustaz Duha, menyampaikan, “Sejak hari pertama Ustaz Syaiful Anam menyampaikan gambaran secara umum karakter santri yang harus dimiliki santri baru agar dapat belajar dengan lancar dan berkah di hari pertama.”

“Tujuan dari MABISA sendiri adalah untuk proses pengenalan lingkungan pesantren. agar santri baru lebih mengetahui bagaimana, apa dan siapa dibalik berdirinya pondok pesantren Nuris Jember.” tambahnya.

Selain itu, para asatidz dan asatidzah juga memberikan bimbingan yang prima agar para santri baru menuntaskan kegiatan MABISA hingga tuntas dan mengesankan. “Santri baru yang belum terbiasa dengan segala peraturan pesantren sedikit lebih ekstra dalam pengntrolannya. Biasanya santri lama, sekali mendengar bunyi bel langsung siap-siap. Beda dengan santri baru yang belum terbiasa. Mereka harus dikontrol ke setiap kamar.”

Dari kegiatan rutin tahunan MABISA ini, diharapkan agar semua panitia MABISA tetap semangat dan lebih kreatif dalam mengadakan agenda yang baru. Tak hanya itu, untuk kedepannya kegiatan MABISA juga diharapkan memiliki administrasi dalam segi apapun yang lebih baik lagi.[AF.Red]

 

 

Related Post