Rindu Rosul

Penulis: Nafiatul Muhtaroh*

Dendang sholawat bersahut-sahutan di seantero jagat
Menyambut bulan kelahiran baginda Rosullullah SAW
Bumi ini memang sedang rapuh
diterjang sekelumit mahkluk Tuhan tak bertuan
nyata adanya namun tak nampak jelas rautnya

(Baca juga: asaku tuk kembali)

Yaa Rosulullah, sungguh cahayamu sangatlah terang
betapa diri ini sungguh merindu
meski sedang merintih
mulut ini kian bersholawat atas namamu

(Baca juga: mahabbah yaa rasulullah)

Yaa Rosulullah, sungguhlah jika takdir tak berpihak
hanya satu pintaku pada Rabbku
akan syafaatmu di yaumul kiamat kelak
senantiasa aku inginkan…

Sumber gambar: national.okezone.com

Penulis merupakan siswa kelas XII IPA MA Unggulan Nuris yang aktif di ekstrakurikuler jurnalistik

Related Post