Jalani Kuliah yang Tak Biasa dengan Rintis Bisnis Produk Kreatif hingga Raih Titel Sarjana Bimbingan Konseling Islam
Pesantren Nuris – Pengalaman selama nyantri di Pesantren Nuris Jember hingga pernah ikut program pertukaran pelajar Asia Tenggara bertajuk NSEP (Nuris Student Exchange Programme), membuat alumnus MA Unggulan Nuris tahun 2017 ini menyukai tantangan. Meski kuliah pada jurusan Bimbingan konseling Islam (BKI), ia punya passion bisnis hingga rintis usaha produk kreatif, tetapi tetap sukses menjalani keduanya. Keren bukan?
Nama gadis multitalenta ini adalah Rahma Yaumil Utami, tamatan MTs Unggulan Nuris tahun 2014, lalu tuntaskan pendidikan di MA Unggulan Nuris tahun 2017 pada jurusan IPA. Meski mendalami dunia sains saat di lembaga yang dipimpin oleh Ning Balqis Al Humairo tersebut, ia memutuskan kuliah pada jurusan BKI di Universitas Islam Negeri KH. Achmad Siddiq (UIN Khas) Jember.
“Ya suka saja kuliah di BKI apalagi peluangnya cukup besar. Bagi saya pendidikan tinggi adalah kebutuhan apa pun jurusannya asal kita mau dan mampu mendalaminya. Banyak hal yang saya dapatkan saat kuliah terutama strategi menuntaskan permasalahan diri secara psikologis.” Tutur gadis kelahiran Jember, 25 Maret 1998 tersebut.
(baca juga: Kuliah ke Negeri Seribu Wali Yaman, Alumni MA Unggulan Nuris Dapat Beasiswa Pendidikan Penuh)
Ia juga menuturkan, “Saya juga iseng coba rintis bisnis, kan eman waktu luang kalau didiamkan. Sempat bisnis produk kreatif hiasan dinding macramé namanya. Pernah juga jualan online skincare, produk wanita kan lagi musimnya. Terus pernah juga buat brand produk kerudung juga. Seru sih jalani bisnis sambil tetap fokus kuliah dong.”
Pemudi pecinta binatang dan hobi travelling ini memang suka tantangan. Pengalaman terpilih ikut program pertukaran pelajar saat nyantri di Pesantren Nuris Jember, berkeliling di tiga negara besar Asia Tenggara seperti Thailand, Singapura, dan Malaysia membuatnya tak canggung jika berinteraksi dengan berbagai tipikal manusia.
“Sebenarnya masih sinkron lah ya dengan kuliah saya meski tak secara langsung, tetapi yang jelas pengalaman selama nyantri itu luar biasa sehingga pas kuliah saya bisa semakin mengeksplor diri. Alhamdulillah kemarin selesai sidang skripsi pada 08 Juli 2022 lalu.” Tutur gadis asal Wuluhan, Jember ini.
Skripsi berjudul “Bimbingan Konseling dalam Pembinaan Sikap Toleransi Santriwati Pondok Pesantren Nuris Antirogo Jember” tuntaskan dipersidangkan di hadapan dosen penguji dan ia pun diganjar dengan capaian Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) membanggakan yakni, 3, 51.[AF.Red]
Nama : Rahma Yaumil Utami
Lembaga : MTs Unggulan Nuris tahun 2014, MA Unggulan Nuris jurusan IPA tahun 2017
Kuliah : UIN Khas Jember, jurusan BKI